Berita

Presiden AS Joe Biden dan Presiden China Xi Jinping/Net

Dunia

Segera Bertemu, Biden dan Xi Jinping Siap Mediasi Buka Kembali Konsulat

JUMAT, 05 NOVEMBER 2021 | 12:20 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Amerika Serikat (AS) dan China tampak sedang berusaha untuk memperbaiki hubungan di tengah perselisihan yang semakin dalam.

Menurut laporan Politico pada Kamis (4/11), Presiden AS Joe Biden dan Presiden China Xi Jinping akan melakukan pertemuan virtual untuk menyepakati beberapa hal, termasuk pembukaan kembali konsulat dan mencabut pembatasan visa.

Sejauh ini belum diketahui jadwal pasti kapan Biden dan Xi akan bertemu. Tetapi sumber-sumber dari kedua belah pihak menyebut terdapat perkembangan dalam upaya memperbaiki hubungan.


Ketegangan diplomatik antara Washington dan Beijing meningkat pada Juli 2020, di bawah pemerintahan mantan Presiden AS Donald Trump.

Ketika itu, tepatnya pada 21 Juli 2020, Trump meminta Konsulat China di Houston untuk ditutup dengan tudingan properti tersebut telah digunakan untuk operasi mata-mata.

Mengecam langkah tersebut, Beijing melakukan tindakan serupa atas Konsulat China di Chengdu pada 27 Juli 2020. Beijing menyebut beberapa pegawai Konsulat AS di sana tidak bertindak sebagaimana identitas mereka dan mengancam keamanan nasional China.

Pemerintahan Trump juga menyulut api permusuhan dengan China melalui perang dagang sejak 2018, yang hingga saat ini belum terselesaikan.

Selain itu, AS dan China juga terlibat perselisihan di berbagai isu, mulai dari Hong Kong, Taiwan, hingga Laut China Selatan dan Uighur.

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Bukti cuma Sarjana Muda, Kok Jokowi Bergelar Sarjana Penuh

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:00

RH Singgung Perang Bubat di Balik Sowan Eggi–Damai ke Jokowi

Jumat, 09 Januari 2026 | 20:51

UPDATE

Trump Ancam Kenakan Tarif 25 Persen ke Delapan Negara Eropa

Minggu, 18 Januari 2026 | 09:48

Arsitektur Hukum Pilkada Sudah Semakin Terlembaga

Minggu, 18 Januari 2026 | 09:40

Serpihan Badan Pesawat ATR 42-500 Berhasil Ditemukan

Minggu, 18 Januari 2026 | 09:08

Rekonstruksi Kontrol Yudisial atas Diskresi Penegak Hukum

Minggu, 18 Januari 2026 | 09:00

KAI Commuter Rekayasa Pola Operasi Imbas Genangan di Kampung Bandan

Minggu, 18 Januari 2026 | 08:51

Seluruh Sumber Daya Harus Dikerahkan Cari Pesawat ATR yang Hilang Kontak

Minggu, 18 Januari 2026 | 08:45

Tujuh Kali Menang Pilpres, Museveni Lanjutkan Dominasi Kekuasaan di Uganda

Minggu, 18 Januari 2026 | 08:20

Belasan RT dan Ruas Jalan di Jakarta Terendam Banjir

Minggu, 18 Januari 2026 | 08:13

Ongkos Pilkada Langsung Tak Sebesar MBG

Minggu, 18 Januari 2026 | 07:50

Delik Hukum Pandji Tak Perlu Dicari-cari

Minggu, 18 Januari 2026 | 07:45

Selengkapnya