Berita

Ketua Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia (YLKI), Tulus Abadi/Repro

Politik

Pinjol Ilegal Ternyata Sudah Diadukan Tiga Tahun Lalu, Tapi Tak Digubris

SABTU, 16 OKTOBER 2021 | 12:20 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Aduan mengenai pinjaman online (Pinjol) ilegal ternyata sudah dilaporkan masyarakat kepada Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia (YLKI) sejak tiga tahun terakhir.

Hal tersebut disampaika Ketua YLKI, Tulus Abadi dalam diskusi daring bertajuk 'Jerat Pinjol Ilegal Bikin Benjol' pada Sabtu siang (16/10).

"Sentilan presiden agak terlambat, karena fenomena ini sudah sejak tiga tahun terakhir. Pengaduan ke YLKI 70 persen dominan itu Pinjol Ilegal," kata Tulus Abadi.


Puluhan aduan tersebut pun telah ditindaklanjuti YLKI dengan meneruskan kepada pemerintah. Namun sayang, hingga kini tidak ada respons dari pemerintah dan pihak terkait.

"Aduan sudah kami sampai ke mana-mana, tetapi tidak ada follow up yang memadai sehingga mewabah seperti halnya pandemi," lanjut  Tulus Abadi.

Atas dasar itu, Tulus menyayangkan sikap pemerintah yang lamban mengantisipasi adanya pinjol ilegal yang belakangan dikeluhkan masyarakat.

"Ketika pemerintah membuka keran ekonomi digital, pemerintah kurang mengantisipasi baik dari sisi infrastruktur kebijakan dan juga aspek sosiologis masyarakat," pungkasnya.

Populer

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

Eggi Sudjana Kerjain Balik Jokowi

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:27

Jokowi Sulit Mengelak dari Tuduhan Ijazah Palsu

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:15

UPDATE

Energi Bersih Semakin Diminati Sektor Industri dan Bisnis

Jumat, 23 Januari 2026 | 20:09

Relawan Bara JP Hapus Nama Jokowi

Jumat, 23 Januari 2026 | 19:52

Pengelola Apartemen Jakarta Utara Bantu Polisi Putus Rantai Peredaran Narkoba

Jumat, 23 Januari 2026 | 19:24

Produk Warga Binaan Didorong Masuk Kopdes Merah Putih

Jumat, 23 Januari 2026 | 19:01

Wamenkomdigi Tegaskan Jaringan di Sumbar dan Sumut Hampir Pulih 100 Persen

Jumat, 23 Januari 2026 | 18:52

Sinergi untuk Akselerasi, Bank Mandiri Dorong Penguatan Ekonomi Kerakyatan dan UMKM

Jumat, 23 Januari 2026 | 18:45

Raja Maroko Puji Soliditas Nasional di Piala Afrika 2025

Jumat, 23 Januari 2026 | 18:27

Iran Batasi Akses Internet demi Putus Komando Teroris Asing ke Perusuh

Jumat, 23 Januari 2026 | 18:05

Kasus Kuota Haji: Dito Ariotedjo Ungkap hanya Ditanya Satu Pertanyaan Soal Fuad Hasan

Jumat, 23 Januari 2026 | 17:59

Kongres XXII: Sujahri-Amir Tidak Sah Pimpin GMNI

Jumat, 23 Januari 2026 | 17:43

Selengkapnya