Berita

Presiden Susilo Bambang (SBY) Yudhoyono semasa menjabat pernah mengusulkan kepada Amerika Serikat di bawah pemerintahan Presiden Barack Obama untuk mengupayakan pembagian kekuasaan di Afghanistan/Net

Dunia

Dino Patti Djalal: Kalau Dulu Usulan SBY Didengar Obama, Mungkin Afghanistan Tidak Seperti Sekarang

SENIN, 23 AGUSTUS 2021 | 19:14 WIB | LAPORAN: AMELIA FITRIANI

Dinamika politik dan keamanan yang terus berkembang di Afghanistan usai kelompok militan Taliban merebut kekuasaan pada 15 Agustus lalu disayangkan oleh banyak pihak.

Diplomat top yang juga merupakan mantan Dutabesar RI untuk Amerika Serikat Dino Patti Djalal melalui akun Twitternya menyebut bahwa Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) semasa menjabat pernah mengusulkan kepada Amerika Serikat di bawah pemerintahan Presiden Barack Obama untuk mengupayakan pembagian kekuasaan atau power sharing di Afghanistan.

"Did u know? Presiden SBY dulu pernah usulkan kepada pemerintah Obama agar diupayakan power-sharing antara Pemerintah Hamid Karzai dengan Taliban sebagai solusi politik damai jangka panjang," tulis Dino.


Dia menilai bahwa kondisi Afghanistan saat ini mungkin saja berbeda jika pada saat itu usulan tersebut direalisasikan.

"Kalau usulan ini dulu didengar, mungkin Afghanistan tidak seperti sekarang," sambungnya.

Taliban saat ini menguasai Afghanistan usai berhasil merebut ibukota Kabul dan mendepak pemerintahan sah di bawah pemerintahan Presiden Ashraf Ghani. Sang presiden yang dilengserkan itu kini berada di Uni Emirat Arab.

Situasi di Afghanistan sendiri masih terus berkembang, namun Taliban tengah memperkokoh barisan untuk memerintah dan menjalankan negara itu ke depan.

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Bukti cuma Sarjana Muda, Kok Jokowi Bergelar Sarjana Penuh

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:00

RH Singgung Perang Bubat di Balik Sowan Eggi–Damai ke Jokowi

Jumat, 09 Januari 2026 | 20:51

UPDATE

Trump Ancam Kenakan Tarif 25 Persen ke Delapan Negara Eropa

Minggu, 18 Januari 2026 | 09:48

Arsitektur Hukum Pilkada Sudah Semakin Terlembaga

Minggu, 18 Januari 2026 | 09:40

Serpihan Badan Pesawat ATR 42-500 Berhasil Ditemukan

Minggu, 18 Januari 2026 | 09:08

Rekonstruksi Kontrol Yudisial atas Diskresi Penegak Hukum

Minggu, 18 Januari 2026 | 09:00

KAI Commuter Rekayasa Pola Operasi Imbas Genangan di Kampung Bandan

Minggu, 18 Januari 2026 | 08:51

Seluruh Sumber Daya Harus Dikerahkan Cari Pesawat ATR yang Hilang Kontak

Minggu, 18 Januari 2026 | 08:45

Tujuh Kali Menang Pilpres, Museveni Lanjutkan Dominasi Kekuasaan di Uganda

Minggu, 18 Januari 2026 | 08:20

Belasan RT dan Ruas Jalan di Jakarta Terendam Banjir

Minggu, 18 Januari 2026 | 08:13

Ongkos Pilkada Langsung Tak Sebesar MBG

Minggu, 18 Januari 2026 | 07:50

Delik Hukum Pandji Tak Perlu Dicari-cari

Minggu, 18 Januari 2026 | 07:45

Selengkapnya