Berita

Militer Belanda di Afghanistan/Net

Dunia

Anggota Parlemen Belanda: Warga Afghanistan yang Akan Dievakuasi Harusnya Dijemput dari Rumah

SENIN, 23 AGUSTUS 2021 | 06:53 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Anggota Parlemen Belanda, Derk Boswijk, menuntut agar warga Afghanistan yang ada dalam daftar evakuasi dijemput dari rumah. Menurutnya, jalan menuju bandara terlalu berbahaya. Perlu pihak yang mengawal mereka bahkan dari depan pintu rumahnya.

“Anda tidak bisa membiarkan orang berjalan begitu saja. Mereka perlu dijemput; bukan dibiarkan berjalan sendiri. Perjalanan menuju bandara hingga masuk ke dalamnya adalah bagian evakuasi yang paling sulit dan paling berbahaya”, kata Boswijk, seperti dikutip dari NL Times, Minggu (22/8).

Boswijk mengatakan bahwa ia telah melakukan kontak dengan sekelompok wanita Afghanistan yang bekerja untuk sebuah organisasi bantuan Belanda. Mereka dimasukkan dalam daftar evakuasi tetapi ketika mereka tiba di bandara di Kabul ditolak masuk oleh seorang tentara Amerika.

Boswijk mengaku ia telah menjelaskan kepada tentara di telepon siapa dia dan siapa wanita itu, tetapi tentara itu mengatakan para wanita itu perlu berbicara dengan militer Belanda.

Boswijk mengusulkan agar para militer Belanda memberi penanda dengan menggantungkan bendera Belanda, misalnya, sebagai akses bahwa mereka telah masuk dalam daftar.

Menteri Luar Negeri Sigrid Kaag mengatakan bahwa semua orang yang ada di daftar evakuasi telah dihubungi, tetapi Boswijk membantahnya.

“Di grup kami, ada orang yang masih belum dihubungi," katanya merujuk pada grup tetang pembaruan Afghanistan yang berisi mantan anggota parlemen Ingrid de Caluwe dan Kathleen Ferrier, serta mantan karyawan AIVD Guido Blaau.

Sebelumnya pada Sabtu (21/8) Kementerian Luar Negeri mengatakan bahwa seluruh pekerja kedutaan yang berjumlah 207 orang telah tiba dengan selamat di bandara Kabul. Meski demikian, masih ada warga yang masuk dalam daftar pengungsian yang belum sempat melakukan perjalanan.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Telkom Buka Suara Soal Tagihan ‘Telepon Tidur’ Rp9 Triliun Pertahun

Kamis, 25 April 2024 | 21:18

UPDATE

Lanal Banten dan Stakeholder Berjibaku Padamkan Api di Kapal MT. Gebang

Minggu, 05 Mei 2024 | 19:55

Indonesia Tetapkan 5,5 Juta Hektare Kawasan Konservasi untuk Habitat Penyu

Minggu, 05 Mei 2024 | 19:41

Kepercayaan Global Terus Meningkat pada Dunia Pelayaran Indonesia

Minggu, 05 Mei 2024 | 19:27

TNI AU Distribusikan Bantuan Korban Banjir di Sulsel Pakai Helikopter

Minggu, 05 Mei 2024 | 19:05

Taruna Jadi Korban Kekerasan, Alumni Minta Ketua STIP Mundur

Minggu, 05 Mei 2024 | 18:42

Gerindra Minta Jangan Adu Domba Relawan dan TKN

Minggu, 05 Mei 2024 | 18:19

Ketua Alumni Akpol 91 Lepas Purna Bhakti 13 Anggota

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:52

Jadi Lokasi Mesum, Satpol PP Bangun Posko Keamanan di RTH Tubagus Angke

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:24

Perbenihan Nasional Ikan Nila Diperluas untuk Datangkan Cuan

Minggu, 05 Mei 2024 | 16:59

Komandan KRI Diponegoro-365 Sowan ke Pimpinan AL Cyprus

Minggu, 05 Mei 2024 | 16:52

Selengkapnya