Berita

David Kurnia Albert Dorfel alias David Noah/Net

Hukum

Gelapkan Uang Miliaran, David Noah Dilaporkan ke Polisi

JUMAT, 06 AGUSTUS 2021 | 20:24 WIB | LAPORAN: IDHAM ANHARI

Keybordis grup band Noah, David Kurnia Albert Dorfel alias David Noah dilaporkan ke polisi atas kasus dugaan penipuan dan penggelapan senilai Rp 1,15 miliar.

Adapun laporan diterima dengan Nomor: LP/B/3761/VII/2021/SPKT Polda Metro Jaya tertanggal 5 Agustus 2021. Pelapornya adalah seorang wanita bernama Lina Yunita.

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus mengatakan, pihaknya masih mendalami laporan polisi tersebut.

"Sementara masih diteliti dahulu, nanti yang menangani Ditreskrimum (Direktorat Reserse Kriminal Umum)," kata Yusri kepada wartawan di Mapolda Metro Jaya, Jumat (6/8).

Yusri menyebut kalau laporan diterima pihaknya pada Kamis, 5 Agustus 2021, kemarin. Adapun kasus ini, bermula ketika
David meminta bantuan talangan dana operasional terkait suatu proyek. David menjanjikan akan mengembalikan uang dalam jangka waktu tiga sampai enam bulan dengan jaminan dua lembar cek tunai.

"Dia (David) ingkar janji. Tidak mengembalikan sehingga pelapor melaporkan ke Polda Metro Jaya," katanya.

Sementara itu, pihak David sendiri belum banyak berkomentar mengenai kasus ini. Manajer Noah sekaligus perwakilan Musica Studio, Benny Bharata mengatakan, pihak label saat ini masih melakukan koordinasi. Label berharap persoalan ini segera diselesaikan.

"Kami dari sisi label saat ini posisinya masih baru terinfo mengenai hal ini. Untuk lebih jelasnya saat ini kami sedang berkoordinasi dengan David dan pihak-pihak terkait mengenai hal ini. Kami berharap semoga hal ini dapat segera diselesaikan dengan baik oleh para pihak," ucap Benny menambahkan.


Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Telkom Buka Suara Soal Tagihan ‘Telepon Tidur’ Rp9 Triliun Pertahun

Kamis, 25 April 2024 | 21:18

UPDATE

Lanal Banten dan Stakeholder Berjibaku Padamkan Api di Kapal MT. Gebang

Minggu, 05 Mei 2024 | 19:55

Indonesia Tetapkan 5,5 Juta Hektare Kawasan Konservasi untuk Habitat Penyu

Minggu, 05 Mei 2024 | 19:41

Kepercayaan Global Terus Meningkat pada Dunia Pelayaran Indonesia

Minggu, 05 Mei 2024 | 19:27

TNI AU Distribusikan Bantuan Korban Banjir di Sulsel Pakai Helikopter

Minggu, 05 Mei 2024 | 19:05

Taruna Jadi Korban Kekerasan, Alumni Minta Ketua STIP Mundur

Minggu, 05 Mei 2024 | 18:42

Gerindra Minta Jangan Adu Domba Relawan dan TKN

Minggu, 05 Mei 2024 | 18:19

Ketua Alumni Akpol 91 Lepas Purna Bhakti 13 Anggota

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:52

Jadi Lokasi Mesum, Satpol PP Bangun Posko Keamanan di RTH Tubagus Angke

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:24

Perbenihan Nasional Ikan Nila Diperluas untuk Datangkan Cuan

Minggu, 05 Mei 2024 | 16:59

Komandan KRI Diponegoro-365 Sowan ke Pimpinan AL Cyprus

Minggu, 05 Mei 2024 | 16:52

Selengkapnya