Berita

Jumhur Hidayat di tengah aktivis yang menyambutnya di Kopi Politik/RMOL

Politik

Dipenjara Tujuh Bulan, Jumhur Hidayat: Kayak Liburan

JUMAT, 07 MEI 2021 | 22:03 WIB | LAPORAN: IDHAM ANHARI

Presidium dan inisiator Koalisi Aksi Menyelamatkan Indonesia (KAMI) Jumhur Hidayat resmi menghirup udara bebas setelah mendekam di Rutan Bareskrim Polri selama tujuh bulan atas dakwaan ujaran kebencian hingga menimbulkan keonaran.

Jumhur mengaku tidak asing lagi dengan jeruji besi dan lantai dingin penjara lantaran 30 tahun yang lalu dirinya juga pernah dijebloskan ke penjara karena melawan rezim Soeharto dan mendekam selama tiga tahun lamanya.

"Saya jujur ya. Saya kan pernah divonis 3 tahun tuh, 32 tahun yang lalu. Waktu kuliah di ITB dulu kan. Itu kan 3 tahun. Jadi pas keluar baru berasa tuh. Kalau kemarin, (dipenjara tujuh bulan) jujur aja kayak liburan aja gitu. Kalau ditanya kebatinan jadi ga kaget gitu," kata Jumhur saat ditemui Kantor Berita Politik RMOL, di Kopi Politik, Jalan Pakubuwono, Jumat malam (7/5).

Menurut Jumhur, meskipun berbeda tahun mendekam, saat ini ia diperlakukan lebih ketat. Keluar masuk sel, tanganya selalu diborgol. Kendati ia memaklumi bahwa hal tersebut merupakan prosedur tetap (protap) yang dijalankan aparat penegak hukum.

"Zaman dulu sih, waktu dulu nggak ya. Tapi pernah juga diborgol, waktu gua dikirim ke Nusakambangan diborgol juga tuh," tandas Jumhur.

Jumhur berharap, vonis yang akan diterimanya tidak menjadikannya kembali mendekam di sel tahanan.

"mudah-mudahan vonisnya ga masuk lagi," harap Jumhur.

Baru saja Jumhur Hidayat bebas setelah penangguhan penahananya dikabulkan. Aktivis senior itu langsung  disambut puluhan aktivis di Kopi Politik.

Dari pantauan Kantor Berita Politik RMOL, Jumhur disambut suka cita para aktivis yang memang sengaja berkumpul setelah mengadakan agenda buka puasa bersama.

Aktivis senior itu terlihat sumringah, wajahnya tak henti-hentinya melempar senyum, sambil sibuk meladeni foto selfi para aktivis yang menyambut kedatanganya. Jumhur mangatakan, ia sehat dan saat ini ingin menghabiskan waktu bersama keluarga.

Populer

Rocky Gerung Ucapkan Terima Kasih kepada Jokowi

Minggu, 19 Mei 2024 | 03:46

Pengamat: Jangan Semua Putusan MK Dikaitkan Unsur Politis

Senin, 20 Mei 2024 | 22:19

Dulu Berjaya Kini Terancam Bangkrut, Saham Taxi Hanya Rp2 Perak

Sabtu, 18 Mei 2024 | 08:05

Massa Geruduk Kantor Sri Mulyani Tuntut Pencopotan Askolani

Kamis, 16 Mei 2024 | 02:54

Topeng Mega-Hasto, Rakus dan Berbohong

Kamis, 23 Mei 2024 | 18:03

Aroma PPP Lolos Senayan Lewat Sengketa Hasil Pileg di MK Makin Kuat

Kamis, 16 Mei 2024 | 14:29

KPK Juga Usut Dugaan Korupsi di Telkom Terkait Pengadaan Perangkat Keras Samsung Galaxy

Rabu, 15 Mei 2024 | 13:09

UPDATE

World Water Forum ke-10 Resmi Ditutup, Menteri PUPR Tekankan Tiga Hal Ini

Sabtu, 25 Mei 2024 | 10:04

Hujan Semalaman, 31 RT di Jakarta Kebanjiran

Sabtu, 25 Mei 2024 | 09:45

Kinerja Positif, Saham BRIS Makin Diminati Investor Asing

Sabtu, 25 Mei 2024 | 09:45

Fraksi PKS Apresiasi Spanyol Mengakui Kemerdekaan Palestina

Sabtu, 25 Mei 2024 | 09:28

Penjualan Turun, TOOL Hanya Raih Rp26 Miliar di Kuartal I-2024

Sabtu, 25 Mei 2024 | 09:20

Prediksi Elon Musk, AI akan Mengambil Seluruh Pekerjaan Manusia

Sabtu, 25 Mei 2024 | 09:09

Observasi Titik Rawan Galodo

Sabtu, 25 Mei 2024 | 08:59

Dirjen PHU: Indonesia Harus Cermati Peluang Ekonomi di Balik Penyelenggaraan Haji dan Umrah

Sabtu, 25 Mei 2024 | 08:33

Perekrutan Pegawai Direktorat Risiko Pertamina Baiknya Jangan di Masa Transisi

Sabtu, 25 Mei 2024 | 08:32

Industri Pengolahan Susu Makin Berkibar, Investasi Mencapai Rp23,4 Triliun

Sabtu, 25 Mei 2024 | 08:23

Selengkapnya