Berita

Kondisi Dedi Kusnandar sudah membaik dan berpeluang tampil di final Piala Menpora 2021/Persib

Sepak Bola

Sempat Dirawat Di Rumah Sakit, Dado Berpeluang Bela Persib Di Final Piala Menpora 2021

SELASA, 20 APRIL 2021 | 18:45 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Persib Bandung mendapat kabar gembira dari gelandang tengah andalan Dedi Kusnandar. Setelah menjalani perawatan di rumah sakit di Solo, pemain yang karib disapa Dado ini dinyatakan sudah pulih.

Menurut dokter olahraga Persib, Alvin Wiharja, kondisi Dadi bahkan sudah bisa menjalankan aktivitas sehari-hari secara normal.

Ditambahkan Alvin, seiring kondisi Dado yang kian membaik, peluangnya untuk tampil di babak final Piala Menpora 2021 sangat terbuka.

"Saat ini keadaan sudah sangat pesat, membaik. Dedi sudah dapat melakukan aktivitas sehari-hari dengan baik. Namun tetap akan kita pantau dan monitor dalam beberapa hari ini," kata Alvin, dikutip laman resmi klub, Selasa (20/4).

"Respons, refleks, serta pemeriksaan tanda-tanda vital dalam batas normal, kita semua mengharapkan yang terbaik, dan doa dari semuanya," tambah Alvin.

Dedi Kusnandar harus ditandu keluar lapangan saat melakoni leg kedua semifinal Piala Menpora 2021 melawan PS Sleman di Stadion Manahan Senin malam kemarin (19/4). Dia mengalami benturan di kepala yang membuatnya terkapar di tengah lapangan.

Bahkan Dado sempat terlihat harus mendapat bantuan oksigen saat ditandu ke pinggir lapangan, hingga kemudian dirawat lebih lanjut di rumah sakit di Solo.

Populer

KPK Ancam Pidana Dokter RSUD Sidoarjo Barat kalau Halangi Penyidikan Gus Muhdlor

Jumat, 19 April 2024 | 19:58

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Megawati Bermanuver Menipu Rakyat soal Amicus Curiae

Kamis, 18 April 2024 | 05:35

Diungkap Pj Gubernur, Persoalan di Masjid Al Jabbar Bukan cuma Pungli

Jumat, 19 April 2024 | 05:01

Bey Machmudin: Prioritas Penjabat Adalah Kepentingan Rakyat

Sabtu, 20 April 2024 | 19:53

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

UPDATE

Kini Jokowi Sapa Prabowo dengan Sebutan Mas Bowo

Minggu, 28 April 2024 | 18:03

Lagi, Prabowo Blak-blakan Didukung Jokowi

Minggu, 28 April 2024 | 17:34

Prabowo: Kami Butuh NU

Minggu, 28 April 2024 | 17:15

Yahya Staquf: Prabowo dan Gibran Keluarga NU

Minggu, 28 April 2024 | 17:01

Houthi Tembak Jatuh Drone Reaper Milik AS

Minggu, 28 April 2024 | 16:35

Besok, MK Mulai Gelar Sidang Sengketa Pileg

Minggu, 28 April 2024 | 16:30

Netanyahu: Keputusan ICC Tak Membuat Israel Berhenti Perang

Minggu, 28 April 2024 | 16:26

5.000 Peserta MTQ Jabar Meriahkan Pawai Taaruf

Minggu, 28 April 2024 | 16:20

Kepala Staf Angkatan Darat Israel Diperkirakan Mundur dalam Waktu Dekat

Minggu, 28 April 2024 | 16:12

Istri Rafael Alun Trisambodo Berpeluang Ditersangkakan

Minggu, 28 April 2024 | 16:05

Selengkapnya