Berita

Kepala Kantor Staf Presiden (KSP) Jenderal TNI (Purn) Moeldoko/Net

Politik

Situasi Negeri Ini Mengerikan Jika Kepengurusan Moeldoko Dapat SK Dari Jokowi

MINGGU, 07 MARET 2021 | 13:39 WIB | LAPORAN: WIDIAN VEBRIYANTO

Kepala Kantor Staf Presiden (KSP) Jenderal TNI (Purn) Moeldoko telah menerima penobatan sebagai ketua umum oleh sekelompok orang yang menggelar Kongres Luar Biasa mengatasnamakan Partai Demokrat di Deliserdang, Sumatera Utara (Sumut).

Kini publik bertanya-tanya, apakah Presiden Joko Widodo melalui Menteri Hukum dan HAM (Menkumham) Yasonna Laoly akan mengesahkan kepengurusan Moeldoko tersebut.

Aktivis Kolaborasi Warga Jakarta, Andi Sinulingga khawatir jika Surat Keputusan (SK) Kepengurusan Partai Demokrat versi Deliserdang diteken pemerintah. Menurutnya, akan ada situasi mengerikan terjadi di negeri ini jika Jokowi keukeuh mengesahkan Moeldoko cs.


“Mengerikan sekali negeri ini jika itu terjadi,” tegasnya kepada redaksi, Minggu (7/3).

Situasi mengerikan yang dia maksud adalah efek domino dari pengesahan KLB abal-abal versi Moeldoko.

Nantinya semua orang, baik itu kader maupun kelompok eksternal bisa secara bebas membuat munas, kongres, dan muktamar luar biasa sebagaimana yang dilakukan Moeldoko.

Celakanya, setelah melakukan upaya ilegal tersebut, mereka akan beramai-ramai menuntut SK dari pemerintah.
 
“Setelahnya, semua menuntut juga di-SK-kan pemerintah. Ini kan mengerikan sekali,” tutupnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Andre Rosiade Sambangi Bareskrim Polri Usai Nenek Penolak Tambang Ilegal Dipukuli

Senin, 12 Januari 2026 | 14:15

Cuaca Ekstrem Masih Akan Melanda Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 | 14:10

Bitcoin Melambung, Tembus 92.000 Dolar AS

Senin, 12 Januari 2026 | 14:08

Sertifikat Tanah Gratis bagi Korban Bencana Bukti Kehadiran Negara

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

KPK Panggil 10 Saksi Kasus OTT Bupati Lampung Tengah Ardito Wijaya

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

Prabowo Terharu dan Bangga Resmikan 166 Sekolah Rakyat di Banjarbaru

Senin, 12 Januari 2026 | 13:52

Kasus Kuota Haji, Komisi VIII Minta KPK Transparan dan Profesional

Senin, 12 Januari 2026 | 13:40

KPK Periksa Pengurus PWNU DKI Jakarta Terkait Dugaan Korupsi Kuota Haji

Senin, 12 Januari 2026 | 13:12

Prabowo Tinjau Sekolah Rakyat Banjarbaru, Ada Fasilitas Smartboard hingga Laptop Persiswa

Senin, 12 Januari 2026 | 13:10

Air Naik hingga Sepinggang, Warga Aspol Pondok Karya Dievakuasi Polisi

Senin, 12 Januari 2026 | 13:04

Selengkapnya