Berita

Kabareskrim Komjen Listyo Sigit saat memberikan keterangan pers/ist

Nusantara

JAM Muslim Indonesia: Karakter Pemimpin Berkeadilan Ada Pada Listyo Sigit

RABU, 13 JANUARI 2021 | 18:34 WIB | LAPORAN: IDHAM ANHARI

Kordinator Nasional JAM Muslim (Jaringan Aktivis Mahasiswa Muslim Indonesia) Fadli Rumakefing meyakini jalannya uji kepatutan dan kelayakan Komjen Listyo Sigit Prabowo di DPR RI berjalan mulus di DPR.

Salah satu tema yang akan menjadi acuan komisi III DPR RI dalam fit and proper test calon Kapolri ialah kepemimpinan yang berkeadilan. Menurut Fadli, Komjen Listyo merupakan sosok pemimpin yang memenuhi kriteria tersebut.

"Saat menjadi Kabareskrim, Komjen Listyo begitu tegas dalam kasus suap Djoko Tjandra kepada tiga pejabat Polri. Salah satunya yaitu Brigjen Prasetijo Utomo yang seangkatan (Akpol 1991) dengan Komjen Listyo. Itulah karakter kepemimpinan yang berkeadilan," ungkap Fadly dalam keterangan tertulis, Rabu (13/1).


Menurut Direktur Korupsi Nasional Watch (Korona Watch) itu, mantan Kapolda Banten ini diyakini bisa memimpin Polri dengan berkeadilan.

"Sebagai aparat penegak hukum, Polri terus berbenah. Dibutuhkan pemimpin yang memberikan teladan untuk menjamin rasa keadilan bagi siapapun warga negara. Semua sama di mata hukum. Tak ada yang diistimewakan atau tebang pilih," paparnya.

Fadli juga mendukung Komisi III DPR RI untuk memuluskan jalan Komjen Listyo menjadi Tri Brata 1 (TB 1), sesuai dengan kehendak Presiden Jokowi yang mengajukan nama Kabareskrim Polri tersebut.

"Di tengah masa Pandemi Covid-19 dibutuhkan Kapolri yang bisa menghadirkan keadilan bagi semua. Kasus pelanggaran protokol kesehatan, pelanggar kerumunan harus ditindak tegas tanpa pandang bulu. Kami optimis Komjen Listyo bisa menjawab harapan Presiden dan seluruh masyarakat Indonesia," demikian Fadli.


Populer

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Dicurigai Ada Kaitan Gibran dalam Proyek Sarjan di Kabupaten Bekasi

Senin, 29 Desember 2025 | 00:40

Eggi Sudjana, Kau yang Memulai Kau yang Lari

Senin, 29 Desember 2025 | 01:10

Dugaan Korupsi Tambang Nikel di Sultra Mulai Tercium Kejagung

Minggu, 28 Desember 2025 | 00:54

Kasus Suap Proyek di Bekasi: Kedekatan Sarjan dengan Wapres Gibran Perlu Diusut KPK

Senin, 29 Desember 2025 | 08:40

KPK Panggil Beni Saputra Markus di Kejari Kabupaten Bekasi

Senin, 29 Desember 2025 | 13:09

UPDATE

Pembangunan Gerai KDKMP di Tubaba Terkendala Masalah Lahan

Rabu, 07 Januari 2026 | 03:59

KDKMP Butuh Ekosistem Pasar Hingga Pendampingan Berkelanjutan

Rabu, 07 Januari 2026 | 03:43

Ziarah ke Makam Ainun Habibie

Rabu, 07 Januari 2026 | 03:23

Ketidaktegasan Prabowo terhadap Jokowi dan Luhut jadi Sumber Kritik

Rabu, 07 Januari 2026 | 02:59

Implementasi KDKMP Masih Didominasi Administrasi dan Kepatuhan Fiskal

Rabu, 07 Januari 2026 | 02:42

Aktivis Senior: Program MBG Simbol Utama Kebijakan Pro-Rakyat

Rabu, 07 Januari 2026 | 02:20

Kontroversi Bahlil: Anak Emas Dua Rezim

Rabu, 07 Januari 2026 | 01:53

Rosan Ungkap Pembangunan Kampung Haji Baru Dimulai Kuartal Empat 2026

Rabu, 07 Januari 2026 | 01:41

Tim Gabungan Berjibaku Cari Nelayan Hilang Usai Antar ABK

Rabu, 07 Januari 2026 | 01:24

Pemerintah Harus Antisipasi Ketidakstabilan Iklim Ekonomi Global

Rabu, 07 Januari 2026 | 01:02

Selengkapnya