Berita

Raja Mohammed VI dari Maroko saat memberikan pidato di Hari Perayaan Takhta/Repro

Dunia

Maroko Bangkit Dari Pandemik, Raja Mohammed VI Siapkan Langkah Jitu Ini

JUMAT, 07 AGUSTUS 2020 | 23:57 WIB | LAPORAN: AMELIA FITRIANI

Pandemik virus corona atau Covid-19 memberikan efek domino pada banyak sektor di Maroko. Bukan hanya kesehatan masyarakat, pandemik juga berimbas buruk pada perekonomian serta memicu masalah sosial.

"Ini (pandemik) telah mempengaruhi semua sektor produktif. Pendapatan keluarga dan anggaran negara juga terkena dampak yang parah," ungkap Raja Maroko, Raja Mohammed VI dalam pidato kebangsaannya yang disampaikan bertepatan dengan hari Perayaan Takhta akhir bulan lalu.

Melihat situasi tersebut, Raja Mohammed VI tidak bisa tinggal diam. Dia pun menyerukan inisiatif pembentukan dana khusus untuk mengatasi masalah yang muncul akibat pandemik.


"Inisiatif tersebut telah memungkinkan untuk mengumpulkan 33,7 miliar dirham. Total pengeluaran, sejauh ini, mencapai 24,65 miliar dirham, jumlah yang dihabiskan untuk inisiatif dukungan sosial dan pada pasokan medis yang dibutuhkan," paparnya.

"Selanjutnya, 5 miliar dirham akan dialokasikan ke Dana Jaminan Pusat untuk mendorong perekonomian," sambung Raja Mohammed VI.

Tidak berhenti sampai di situ, dia pun menginstruksikan pemerintah Maroko untuk mendukung sektor-sektor yang terkena pandemi, menjaga lapangan kerja, dan menjaga daya beli keluarga yang kehilangan sumber mata pencaharian.

Meski begitu, Raja Mohammed VI tidak menampik fakta bahwa situasi saat ini masih sulit.

"Namun, harus saya katakan, sejujurnya, bahwa akibat dari krisis kesehatan ini akan sangat berat, terlepas dari upaya kami untuk mengurangi dampaknya," ungkapnya.

"Oleh karena itu saya mendorong setiap orang untuk tetap dimobilisasi dan waspada, untuk mempromosikan solidaritas dan untuk mematuhi langkah-langkah keamanan. Saya juga menyerukan adopsi rencana untuk memastikan kita siap menghadapi lgelombang dua pandemik," tegasnya.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

Tak Pelihara Buzzer, Prabowo Layak Terus Didukung

Jumat, 02 Januari 2026 | 04:14

Stasiun Cirebon Dipadati Penumpang Arus Balik Nataru

Jumat, 02 Januari 2026 | 04:00

SBY Pertimbangkan Langkah Hukum, Mega Tak Suka Main Belakang

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:34

Pilkada Lewat DPRD Cermin Ketakutan terhadap Suara Rakyat

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:26

Jika Mau Kejaksaan Sangat Gampang Ciduk Silfester

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:01

Pilkada Lewat DPRD Sudah Pasti Ditolak

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:37

Resolusi 2026 Rismon Sianipar: Makzulkan Gibran Wapres Terburuk

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:13

Kata Golkar Soal Pertemuan Bahlil, Dasco, Zuhas dan Cak Imin

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:10

Penumpang TransJakarta Minta Pelaku Pelecehan Seksual Ditindak Tegas

Jumat, 02 Januari 2026 | 01:38

Bulgaria Resmi Gunakan Euro, Tinggalkan Lev

Jumat, 02 Januari 2026 | 01:21

Selengkapnya