Berita

Musisi Ahmad Dhani/Repro

Politik

Ahmad Dhani: Kapan Yang Usulkan Pancasila Jadi Trisila Dan Ekasila Akan Digebuk

SELASA, 23 JUNI 2020 | 21:41 WIB | LAPORAN: YELAS KAPARINO

Musisi kondang Ahmad Dhani menagih janji pihak-pihak yang pernah sesumbar hendak menggebuk siapapun yang akan mengganti dasar negara Pancasila.

Dalam sebuah video yang diunggahnya di Youtube beberapa jam lalu, Ahmad Dhani menyisipkan rekaman sebuah talkshow bertajuk "Dewasa Berdemokrasi" yang diselenggarakan Kompas TV di tahun 2019.

Ahmad Dhani hadir sebagai salah seorang pembicara bersama lima orang lainnya. Dua di antaranya adalah Ketua GP Anshor Yaqut Cholil Quomas alias Gus Yaqut dan politisi PDI Perjuangan Maruarar Sirait.

Di dalam talkshow itu, Gus Yaqut dan Maruarar Sirait mengatakan mereka akan menggebuk siapa pun yang ingin mengganti dasar negara Pancasila. Dalam potongan talkshow itu, keduanya mempersoalkan Hizbut Tahrir Indonesia (HTI).

“Dua-duanya getol banget ingin menggebuk siapa saja yang ingin mengganti Pancasila. Sekarang kita bisa tagih mereka,” ujarnya

“Sudah jelas Pancasila mau diganti dengan trisila. Sudah pasti itu diganti. Kalau UU (HIP) itu diresmikan, disahkan, sudah pasti Pancasila akan diubah menjadi trisila. Bahkan mau diperas lagi jadi ekasila,” sambung Ahmad Dhani.

Dia bertanya, kapan kedua tokoh itu mau menggubuk pihak yang mengusulkan RUU HIP yang di dalamnya disebutkan soal trisila dan ekasila.

“Kapan kamu gebuk, kami sangat menanti,” demikian Ahmad Dhani.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

Pilkada 2024 jadi Ujian dalam Menjaga Demokrasi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 23:52

Saling Mengisi, PKB-Golkar Potensi Berkoalisi di Pilkada Jakarta dan Banten

Sabtu, 04 Mei 2024 | 23:26

Ilmuwan China Di Balik Covid-19 Diusir dari Laboratoriumnya

Sabtu, 04 Mei 2024 | 22:54

Jepang Sampaikan Kekecewaan Setelah Joe Biden Sebut Negara Asia Xenophobia

Sabtu, 04 Mei 2024 | 22:43

Lelang Sapi, Muzani: Seluruh Dananya Disumbangkan ke Palestina

Sabtu, 04 Mei 2024 | 22:35

PDIP Belum Bersikap, Bikin Parpol Pendukung Prabowo-Gibran Gusar?

Sabtu, 04 Mei 2024 | 22:16

Demonstran Pro Palestina Capai Kesepakatan dengan Pihak Kampus Usai Ribuan Mahasiswa Ditangkap

Sabtu, 04 Mei 2024 | 21:36

PDIP Berpotensi Koalisi dengan PSI Majukan Ahok-Kaesang di Pilgub Jakarta

Sabtu, 04 Mei 2024 | 21:20

Prabowo Akan Bentuk Badan Baru Tangani Makan Siang Gratis

Sabtu, 04 Mei 2024 | 20:50

Ribuan Ikan Mati Gara-gara Gelombang Panas Vietnam

Sabtu, 04 Mei 2024 | 20:29

Selengkapnya