Berita

Iman Brotoseno/Net

Politik

Iman Brotoseno: Sejak Awal Saya Tidak Pernah Bohong Pada Publik

JUMAT, 29 MEI 2020 | 18:51 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Direktur Utama LPP TVRI yang baru Iman Brotoseno resmi dilantik menggantikan Helmy Yahya. Pengangkatan Iman Brotoseno menuai polemik di kalangan masyarakat lantaran memiliki latar belakang menjadi kontributor majalah dewasa, Playboy.

Lewat keterangan tertulisnya, Iman Brotoseno menerangkan bahwa kontroversi mengenai latar belakang dirinya tidak lepas dari masa lalunya tersebut.

"Sesudah pelantikan menjadi Direktur Utama TVRI, saya menyatakan, dalam era digital sekarang kita semua punya rekam jejak digital dan peristiwa masa lalu," ujar Iman Brotoseno, Jumat (29/5).

Dia mengatakan meski menjadi kontributor majalah dewasa, pihaknya tidak pernah melakukan pelanggaran hukum dan taat pada aturan yang berlaku.

"Sejak awal, saya tidak pernah berbohong kepada publik, dimana semua bisa dilihat dalam jejak digital dan tidak ada kasus pelanggaran hukum di masa lalu," ucapnya.

Baca: Buka-bukaan Soal Majalah Playboy, Imam Brotoseno: Tulisan Saya Hanya Dimuat Satu Kali

"Saat itu netizen masih belum terpolarisasi dan belum terjadi perpecahan kubu aspirasi politik maupun ideologi seperti sekarang," lanjut Iman Brotoseno menambahkan.

Dia mengaku tidak menyangka bakal menduduki jabatan Dirut LPP TVRI saat ini, meski memiliki rekam jejak masa lalu yang dianggap kontroversial di kalangan masyarakat.

"Apapun itu, setiap orang tentu memiliki masa lalu, termasuk kesalahan yang dilakukan tanpa sengaja. Saat 14 tahun lalu, saya sebagai pekerja seni tidak menyangka bahwa, saya akan menduduki jabatan publik di TVRI," paparnya.

Iman Brotoseno mengatakan akan bertanggung jawab atas tugas yang diembannya tersebut dan juga apa yang dia tulis di media sosial. Dia juga mengaku kaget adanya opini miring terhadap dirinya tersebut setelah mendapatkan jabatan Dirut TVRI.

"Terlepas dari adanya tujuan tertentu - niatan sengaja membelokkan opini dan melakukan pembunuhan karakter - tentu merupakan fakta yang harus saya hadapi," katanya.

"Bagi saya, sangat penting untuk memguatkan komitmen saya untuk memperbaiki hal-hal yang buruk di masa lalu dan memulai tahap baru," tutup Iman Brotoseno.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Ukraina Lancarkan Serangan Drone di Beberapa Wilayah Rusia

Rabu, 01 Mei 2024 | 16:03

Bonus Olimpiade Ditahan, Polisi Prancis Ancam Ganggu Prosesi Estafet Obor

Rabu, 01 Mei 2024 | 16:02

Antisipasi Main Judi Online, HP Prajurit Marinir Disidak Staf Intelijen

Rabu, 01 Mei 2024 | 15:37

Ikut Aturan Pemerintah, Alibaba akan Dirikan Pusat Data di Vietnam

Rabu, 01 Mei 2024 | 15:29

KI DKI Ajak Pekerja Manfaatkan Hak Akses Informasi Publik

Rabu, 01 Mei 2024 | 15:27

Negara Pro Rakyat Harus Hapus Sistem Kontrak dan Outsourcing

Rabu, 01 Mei 2024 | 15:17

Bandara Solo Berpeluang Kembali Berstatus Internasional

Rabu, 01 Mei 2024 | 15:09

Polisi New York Terobos Barikade Mahasiswa Pro-Palestina di Universitas Columbia

Rabu, 01 Mei 2024 | 15:02

Taruna Lintas Instansi Ikuti Latsitardarnus 2024 dengan KRI BAC-593

Rabu, 01 Mei 2024 | 14:55

Peta Koalisi Pilpres Diramalkan Tak Awet hingga Pilkada 2024

Rabu, 01 Mei 2024 | 14:50

Selengkapnya