Berita

Sejumlah pengunjuk mengantre untuk masuk ke mal Siam Paragon di Bangkok, Thailand/AFP

Dunia

Thailand Longgarkan Pembatasan, Antrean Pengunjung Mengular Di Mal

MINGGU, 17 MEI 2020 | 22:24 WIB | LAPORAN: AMELIA FITRIANI

Pengunjung berbondong-bondong datang ke mal-mal di Thailand pada akhir pekan ini (Minggu, 17/5). Hal itu terjadi setelah pemerintah setempat melonggarkan pembatasan secara bertahap yang sebelumnya diterapkan untuk mencegah penularan virus corona atau Covid-19.

Pelonggaran tersebut berati mal-mal terkemuka di Thailand kembali dibuka untuk menghidupkan kembali ekonomi yang ambruk akibat pandemi virus corona.

Selain itu, warga juga diizinkan untuk keluar rumah, namun dengan tetap melakukan langkah pencegahan seperti mengenakan masker dan menjaga jarak.

Akibat pelonggaran tersebut, antrean pengunjung mengular di sejumlah mal top di Thailand.

Namun, para pengunjung diharuskan memenuhi sejumlah prosedur sebelum diizinkan masuk mal, seperti mengenakan masker, menjalani pemeriksaan suhu tubuh, melewati stasiun desinfeksi serta mengambil foto.

Salah satu antrean panjang terjadi di distrik perbelanjaan pusat kota utama, Central World. Mal ini menggembar-gemborkan kampanye "normal baru" melalui sejumlah poster yang dipasang.

Normal baru atau new normal merujuk pada istilah yang bermakna, sesuatu yang sebelumnya tidak normal telah menjadi biasa saat ini.

Pembukaan kembali mal di Thailand juga dibarengi dengan sejumlah penyesuaian yang dilakukan. Di antaranya adalah, baik pengunjung maupun pemilik bisnis harus mematuhi aturan soal batasan yang meliputi batasan jumlah orang yang diizinkan di ruang ritel dan larangan penjualan alkohol di restoran.

Selain itu, di food court atau pusat makanan, saat ini diletakkan robot keliling yang akan bertugas untuk berkeliling area tersebut dan memantau suhu tubuh pengunjung.

Sedangkan di meja makan, terdapat pemisah yang terbuat dari plastik tebal yang dipasang untuk menjaga jarak sosial.

Bukan hanya itu, sesuai dengan desakkan pemerintah, baik pelaku bisnis maupun pengunjung diharuskan untuk check-in di platform digital ketika memasuki mal. Hal ini akan sangat membantu untuk mengirim pesan jika ditemukan kasus virus corona di toko tertentu.

Dibukanya kembali mal di Thailand dilakukan setelah jumlah infeksi virus corona di negara itu merosot dalam beberapa pekan terakhir. Bahkan pada awal pekan lalu, Thailand melaporkan nol infeksi baru, sebelum tiga kasus baru dikonfirmasi akhir pekan ini.

Salah seorang warga Thailand yang datang ke salah satu mal yang baru dibuka kembali, Taewich Penpattakul mengatakan bahwa saat ini dia tidak benar-benar khawatir akan tertular virus corona karena kasus di Thailand yang rendah.

"Secara mental, saya merasa lebih baik karena semua mal sekarang dibuka," kata pria berusia 23 tahun itu kepada AFP.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Pilkada 2024 jadi Ujian dalam Menjaga Demokrasi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 23:52

Saling Mengisi, PKB-Golkar Potensi Berkoalisi di Pilkada Jakarta dan Banten

Sabtu, 04 Mei 2024 | 23:26

Ilmuwan China Di Balik Covid-19 Diusir dari Laboratoriumnya

Sabtu, 04 Mei 2024 | 22:54

Jepang Sampaikan Kekecewaan Setelah Joe Biden Sebut Negara Asia Xenophobia

Sabtu, 04 Mei 2024 | 22:43

Lelang Sapi, Muzani: Seluruh Dananya Disumbangkan ke Palestina

Sabtu, 04 Mei 2024 | 22:35

PDIP Belum Bersikap, Bikin Parpol Pendukung Prabowo-Gibran Gusar?

Sabtu, 04 Mei 2024 | 22:16

Demonstran Pro Palestina Capai Kesepakatan dengan Pihak Kampus Usai Ribuan Mahasiswa Ditangkap

Sabtu, 04 Mei 2024 | 21:36

PDIP Berpotensi Koalisi dengan PSI Majukan Ahok-Kaesang di Pilgub Jakarta

Sabtu, 04 Mei 2024 | 21:20

Prabowo Akan Bentuk Badan Baru Tangani Makan Siang Gratis

Sabtu, 04 Mei 2024 | 20:50

Ribuan Ikan Mati Gara-gara Gelombang Panas Vietnam

Sabtu, 04 Mei 2024 | 20:29

Selengkapnya