Berita

Dirjen WHO, Dr. Tedros Adhanom Ghebreyesus/Net

Dunia

Tedros Kecam Dua Dokter Perancis Yang Akan Lakukan Uji Coba Vaksin Covid-19 Kepada Orang Afrika

RABU, 08 APRIL 2020 | 06:18 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) mengecam pernyataan dua dokter Perancis yang akan melakukan uji coba vaksin virus corona kepada orang Afrika.

Pernyataan itu membuat marah Dirjen WHO, Dr. Tedros Adhanom Ghebreyesus.

"Afrika tidak bisa dan tidak akan menjadi tempat uji coba untuk vaksin apa pun," katanya kesal.

Dua dokter itu dianggap keterlaluan, menganggap warga Afrika sebagai "kelinci percobaan".  

"Sungguh memalukan, menjijikkan, mendengar di abad ke-21, mendengar dari ilmuwan, komentar seperti itu. Kami mengecam ini sekeras-kerasnya, dan kami memastikan ini tidak akan terjadi," tegas Tedros yang mengatakan keduanya sebagai ‘mental kolonial’, melansir laman BBC, Selasa (7/4).

Sebelumnya, dalam acara debat di saluran televisi Prancis LCI, Camille Locht, kepala divisi riset di kelompok riset kesehatan Inserm, berbicara tentang uji coba vaksin di Eropa dan Australia.

Jean-Paul Mira, kepala unit perawatan intensif di rumah sakit Cochin di Paris, mengatakan ia akan melakukannya di Afrika.

"Jika saya boleh jadi provokatif, bukankah sebaiknya kita melakukan studi ini di Afrika, di mana tidak ada masker, tidak ada perawatan, tidak ada resusitasi?” ujarnya.

"Hal seperti itu telah dilakukan di tempat lain untuk beberapa studi tentang Aids. [Misalnya] di komunitas PSK, kita mencoba berbagai hal karena kita tahu mereka sangat terpapar dan mereka tidak melindungi diri mereka sendiri," lanjut Jean-Paul Mira.

Locht mengangguk setuju pada saran ini, dan mengatakan, "Anda benar. Kami sedang dalam proses untuk mempertimbangkan penelitian paralel di Afrika."

Keduanya dihujani kecaman oleh warganet yang menudingnya rasis, termasuk dari mantan pesepakbola Didier Drogba dann Samuel Eto’o.
“Jangan jadikan orang-orang Afrika sebagai kelinci percobaan! Ini sungguh memuakkan,” kata Drogba di Twitter.

Eto’o menyebut kedua dokter itu sebagai “pembunuh”.

Komentar para dokter itu juga membangkitkan kemarahan di Afrika.

Pusat riset Covid-19  di negara-negara Afrika dan fasilitas yang sedang dibangun di Abidjan, Pantai Gading, diserang dan dihancurkan oleh pengunjuk rasa.

Populer

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Ketua Alumni Akpol 91 Lepas Purna Bhakti 13 Anggota

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:52

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Jaksa KPK Ungkap Keterlibatan Orang Tua Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor dalam Kasus Gazalba Saleh

Senin, 06 Mei 2024 | 13:05

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

Jokowi Keluhkan Peredaran Uang yang Semakin Kering, Ekonom: Akibat Utang yang Ugal-ugalan

Rabu, 08 Mei 2024 | 17:05

Butuh 35.242 Dukungan bagi Calon Perseorangan Maju di Pilwalkot Cimahi

Rabu, 08 Mei 2024 | 17:01

Kemendag Amankan Satu Kapal Tanpa Kelengkapan Dokumen Impor di Palembang

Rabu, 08 Mei 2024 | 16:58

Mardani Dukung Sikap Oposisi Ganjar: Itu Ksatria!

Rabu, 08 Mei 2024 | 16:55

Google Pixel 8A Resmi Dirilis, Dibanderol Mulai Rp8 Jutaan

Rabu, 08 Mei 2024 | 16:44

Wakapolda Aceh Armia Fahmi Daftar Bacalon Bupati Atam Lewat Nasdem

Rabu, 08 Mei 2024 | 16:39

Pakar: Sosok Menkeu yang Baru Baiknya Berlatar Belakang Teknokrat Dibandingkan Politisi

Rabu, 08 Mei 2024 | 16:33

Satgas Catur Bais TNI Berhasil Gagalkan Penyelundupan Pakaian Bekas di Sebatik

Rabu, 08 Mei 2024 | 16:32

Militer Taiwan Bersiap Hadapi Ancaman China Jelang Pelantikan Presiden

Rabu, 08 Mei 2024 | 16:31

BTN Relokasi Kantor Cirebon

Rabu, 08 Mei 2024 | 16:09

Selengkapnya