Berita

Bupati Purwakarta, Anne Ratna Mustika (di podium)/RMOL

Nusantara

Sempat Bertemu Cellica, Bupati Purwakarta Akan Jalani Tes Covid-19 Dan Isolasi Diri

RABU, 25 MARET 2020 | 02:27 WIB | LAPORAN: ANGGA ULUNG TRANGGANA

Bupati Purwakarta, Anne Ratna Mustika siap menjalani tes swab, apalagi dirinya sempat bertemu dengan Bupati Karawang Cellica, di salah satu acara.

“Secara pribadi saya siap melakukan tes swab,” ujar Anne, di Purwakarta, Selasa malam (24/3) seperti dikutip dari Kantor Berita RMOL Jabar.

Selain siap menjalani Tes Swab, Anne pun siap melakukan isolasi diri, terhitung hari (Rabu, 25/3). Sembari menunggu hasil tes.


Akan tetapi, pihaknya tetap melakukan koordinasi dengan pihak jajaran Pemkab Purwakarta, termasuk dengan Satgassus.

“Untuk pemerintahan akan tetap berjalan, karena tetap melakukan kordinasi melalui virtual vicon, termasuk dengan satgassus Covid 19 Purwakarta,” katanya.

Mantan Mojang Purwakarta ini tetap memberikan imbauan kepada masyarakat untuk tetap tenang, serta mengikuti imbauan pemerintah termasuk melakukan pencegahan penyebaran virus covid 19.

“Saya minta doanya kepada seluruh masyarakat purwakarta, juga tetap mengimbau agar masyarakat tetap tenang, serta selalu menjaga kebersihan termasuk melakukan local distancing,” jelasnya.

Sebelumnya, meski tidak mempunyai gejala, Bupati Karawang Cellica Nurrachadiana dinyatakan positif corona atau Covid-19.

Hal itu diungkapkan langsung oleh Cellica melalui akun Instagram pribadinya @cellicanurrachadiana beberapa saat lalu, Selasa (24/3).

"Saya teh Celli Bupati Karawang baru saja tadi sekitar 1 jam yang lalu. Saya mendapatkan hasil pemeriksaan swab test yang dilakukan 14 orang kemarin secara mandiri dan 5 orang dinyatakan positif," kata Cellica.

Populer

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Dicurigai Ada Kaitan Gibran dalam Proyek Sarjan di Kabupaten Bekasi

Senin, 29 Desember 2025 | 00:40

Eggi Sudjana, Kau yang Memulai Kau yang Lari

Senin, 29 Desember 2025 | 01:10

Dugaan Korupsi Tambang Nikel di Sultra Mulai Tercium Kejagung

Minggu, 28 Desember 2025 | 00:54

Kasus Suap Proyek di Bekasi: Kedekatan Sarjan dengan Wapres Gibran Perlu Diusut KPK

Senin, 29 Desember 2025 | 08:40

KPK Panggil Beni Saputra Markus di Kejari Kabupaten Bekasi

Senin, 29 Desember 2025 | 13:09

UPDATE

Pembangunan Gerai KDKMP di Tubaba Terkendala Masalah Lahan

Rabu, 07 Januari 2026 | 03:59

KDKMP Butuh Ekosistem Pasar Hingga Pendampingan Berkelanjutan

Rabu, 07 Januari 2026 | 03:43

Ziarah ke Makam Ainun Habibie

Rabu, 07 Januari 2026 | 03:23

Ketidaktegasan Prabowo terhadap Jokowi dan Luhut jadi Sumber Kritik

Rabu, 07 Januari 2026 | 02:59

Implementasi KDKMP Masih Didominasi Administrasi dan Kepatuhan Fiskal

Rabu, 07 Januari 2026 | 02:42

Aktivis Senior: Program MBG Simbol Utama Kebijakan Pro-Rakyat

Rabu, 07 Januari 2026 | 02:20

Kontroversi Bahlil: Anak Emas Dua Rezim

Rabu, 07 Januari 2026 | 01:53

Rosan Ungkap Pembangunan Kampung Haji Baru Dimulai Kuartal Empat 2026

Rabu, 07 Januari 2026 | 01:41

Tim Gabungan Berjibaku Cari Nelayan Hilang Usai Antar ABK

Rabu, 07 Januari 2026 | 01:24

Pemerintah Harus Antisipasi Ketidakstabilan Iklim Ekonomi Global

Rabu, 07 Januari 2026 | 01:02

Selengkapnya