Berita

Banjir di Venesia/Net

Dunia

Venesia Darurat Banjir, Warisan Bersejarah UNESCO Terancam Rusak

JUMAT, 15 NOVEMBER 2019 | 06:48 WIB | LAPORAN: AMELIA FITRIANI

Italia menyatakan darurat di kota wisata Venesia setelah kota itu dilanda banir dengan ketinggian air hingga 1,87 meter. Air membanjiri wilayah basilika bersejarah dan memutus aliran listrik ke rumah-rumah di kota tersebut.

Data resmi menyebut, lebih dari 80 persen kota yang merupakan situs warisan dunia UNESCO terendam air ketika air pasang mencapai puncaknya.

Perdana Menteri Italia Giuseppe Conte menyebut bahwa bencana banjir tersebut merupakan pukulan ke jantung negara. Karena itulah, pihaknya bertindak cepat untuk menyediakan dana dan sumber daya.


"Sungguh menyakitkan melihat kota itu begitu rusak, warisan artistiknya terganggu, kegiatan komersialnya bertekuk lutut," kata Conte yang mengunjungi daerah itu pada Rabu malam (14/11) waktu setempat.

Conte menambahkan bahwa dia mengumumkan tindakan darurat pada hari Kamis (15/11) dan mengatakan bahwa individu dapat mengklaim hingga 5.000 euro dan bisnis dapat mengklaim hingga 20.000 euro sebagai kompensasi.

Sementara itu, Walikota Venesia, Luigi Brugnaro, menyalahkan perubahan iklim atas banjir yang terjadi dan merupakan tingkat air tertinggi dalam lebih dari 50 tahun terakhir.

Brugnaro mengatakan Basilika Santo Markus yang terkenal telah menderita kerusakan parah akibat banjir. Ruang bawah tanah di situs bersejarah itu kebanjiran awal pekan ini dan ada kekhawatiran bahwa kolom basilika mungkin telah rusak secara struktural.

"Kerusakan akan mencapai ratusan juta euro," kata Brugnaro, seperti dimuat BBC.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

MAKI Heran KPK Tak Kunjung Tahan Tersangka Korupsi CSR BI

Selasa, 13 Januari 2026 | 20:11

Keadilan pada Demokrasi yang Direnggut

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:54

Program MBG Tetap Harus Diperketat Meski Kasus Keracunan Menurun

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:51

Oegroseno: Polisi Tidak Bisa Nyatakan Ijazah Jokowi Asli atau Palsu

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:48

Ketum PBMI Ngadep Menpora Persiapkan SEA Games Malaysia

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:41

Sekolah Rakyat Simbol Keadilan Sosial

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:41

110 Siswa Lemhannas Siap Digembleng Selama Lima Bulan

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:30

PBNU Bantah Terima Aliran Uang Korupsi Kuota Haji

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:08

Demokrat Tidak Ambil Pusing Sikap PDIP Tolak Pilkada Via DPRD

Selasa, 13 Januari 2026 | 18:57

Amankan BBE-Uang, Ini 2 Kantor DJP yang Digeledah KPK

Selasa, 13 Januari 2026 | 18:40

Selengkapnya