Berita

Anies Baswedan/Net

Nusantara

Anies Tidak Khawatir Ada Ledakan Penduduk Di DKI Saat Arus Balik

JUMAT, 31 MEI 2019 | 15:15 WIB | LAPORAN:

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dengan tegas memastikan tidak akan operasi yustisi pasca libur lebaran berakhir. Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu bahkan mengaku tidak khawatir dengan potensi ledakan penduduk di ibukota saat arus balik.

Anies mengaku tidak khawatir lantaran dari tahun lalu Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI tidak melakukan operasi para pendatang baru tersebut. Hasilnya, sambung Anies, tidak ada masalah dengan ibukota.

"Tahun lalu kita sudah tidak melakukan (operasi yustisia) juga. Apakah ada yang merasakan perbedaan dengan tahun lalu? Enggak ada," tegasnya saat ditemui di Balaikota DKI Jakarta, Jumat (31/5).

Anies menegaskan bahwa DKI Jakarta bisa menjelma menjadi kota maju karena ada partisipasi perantau yang tinggal dan bekerja di ibukota.

"Jakarta hidup berkembang lewat begitu banyak pendatang. Karena itu, bagi generasi pendatang awal hargai generasi pendatang berikutnya. Kenapa yang dulu datang boleh, lalu yang datang kemudian jadi dianggap jangan datang?" tandasnya.

Selain itu, dia berprinsip bahwa setiap semua warga memiliki hak dan kesempatan yang sama untuk mencari kerja dan memperbaiki hidup, termasuk di ibukota.

“Di Indonesia tidak ada larangan bagi warga negara untuk mendapatkan pekerjaan, di manapun mereka berada. Itu prinsip dasar dalam bernegara dan Jakarta tidak dikecualikan dari itu," tuntasnya.

Populer

Beredar Kabar, Anies Baswedan Besok Didaftarkan 4 Parpol ke KPU

Rabu, 28 Agustus 2024 | 18:10

Hasil Munas Digugat, Bahlil Lahadalia Bisa Batal jadi Ketum Golkar

Jumat, 23 Agustus 2024 | 20:11

Senior Golkar Mulai Kecewa pada Kepengurusan Bahlil

Sabtu, 24 Agustus 2024 | 19:02

Inilah Susunan Pengurus Golkar Periode 2024-2029, Tak Ada Jokowi dan Gibran

Kamis, 22 Agustus 2024 | 15:58

Anies Tak Bisa Didikte Diduga Jadi Alasan PDIP Batal Umumkan Cagub

Selasa, 27 Agustus 2024 | 08:15

Usung Ahok Lebih Untungkan PDIP Ketimbang Anies

Minggu, 25 Agustus 2024 | 08:43

Kabar Anies Batal Diusung PDIP, Djarot: Karena Ada Aspirasi dari Bawah

Senin, 26 Agustus 2024 | 19:02

UPDATE

Investor Kripto Galang Dana untuk Dukung Kamala Harris di Pilpres AS

Sabtu, 31 Agustus 2024 | 08:00

Wamen Suahasil: Kelompok Kelas Menengah Penting untuk Perekonomian Indonesia

Sabtu, 31 Agustus 2024 | 07:45

Wall Street Menguat: Dow Jones Catat Rekor Baru

Sabtu, 31 Agustus 2024 | 07:38

Sering Jadi Tempat Curhat Warga Jakarta Bikin Anies Menyesal Tak Bisa Maju Pilkada

Sabtu, 31 Agustus 2024 | 07:17

Naik 7 Persen Produksi Batu Bara BUMI Capai 37,7 Juta Metrik Ton di Semester I - 2024

Sabtu, 31 Agustus 2024 | 07:00

Diharapkan PDIP Jadi Timses Pramono-Rano, Anies: Kita Lihat

Sabtu, 31 Agustus 2024 | 06:46

Beredar Susunan Kabinet Prabowo-Gibran, Begini Jawaban Gerindra

Sabtu, 31 Agustus 2024 | 06:24

Gara-gara Udeng, Rm Fadjar jadi Tak Sempat Makan

Sabtu, 31 Agustus 2024 | 05:58

Koalisi Partai Non-Parlemen Cabut Dukungan bagi Novriwan-Nadirsyah

Sabtu, 31 Agustus 2024 | 05:42

Diusung Koalisi Besar, Paslon Afif-Husein Optimistis Raih 81 Persen

Sabtu, 31 Agustus 2024 | 05:22

Selengkapnya