Berita

Dadang Supriatna/RMOL Jabar

Nusantara

Optimis, Menangkan Pileg dan Pilpres Sekaligus

RABU, 13 FEBRUARI 2019 | 15:25 WIB | LAPORAN: YELAS KAPARINO

Dewan Pengurus Daerah Partai Golongan Karya (Golkar) Kabupaten Bandung tengah berjuang keras untuk menyandingkan dua kemenangan di pemilu 2019 ini. Yakni, memenangkan pemilu legislatif dan pemilihan Presiden sekaligus.

Ambisi itu diungkapkan Wakil Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Bandung, Dadang Supriatna kepada RMOL Jabar, di kawasan Hotel Sutan Raja, Jalan Soreang, Rabu (13/2).

"Kami yakin, raihan kursi Golkar (di DPRD Kabupaten Bandung) bisa naik dari saat ini 12 kursi menjadi 15 hingga 17 kursi dari total 55 yang di perebutkan pada pemilu 2019 ini," terang dia.


Dadang optimis lantaran melihat kesiapan seluruh kader dan para calon anggota legislatif (caleg) yang tengah berkontestasi. Ia mengatakan, kader Golkar Kabupaten Bandung juga sudah sangat siap dalam membantu kemenangan pasangan Joko Widodo- Maruf Amin.

"Instruksi kepada caleg untuk harus berjuang mengumpulkan suara terbanyak meraih kursi legislatif dan membawa kemenangan bagi paslon 01 itu bukan beban tapi motivasi," imbuhnya.

DPD Golkar Kabupaten Bandung bertekad mengulang prestasi pada pemilu 2014 lalu sebagai partai peraih suara terbanyak.

"Target kami jelas, memenangkan pileg seperti di periode sebelumnya  dan juga membawa capres cawapres yang kami usung juara di Pilpres," tandas Dadang. [yls]

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

Eggi Sudjana Kerjain Balik Jokowi

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:27

Jokowi Sulit Mengelak dari Tuduhan Ijazah Palsu

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:15

UPDATE

Penggorengan Saham yang Mau Diberantas Purbaya Dipertanyakan

Kamis, 22 Januari 2026 | 23:53

Prabowo Izinkan Danantara Rekrut WNA untuk Pimpin BUMN

Kamis, 22 Januari 2026 | 23:38

Purbaya Klaim Bisa Pantau Rekening Semua Pejabat Kemenkeu

Kamis, 22 Januari 2026 | 23:34

Di WEF Davos, Prabowo Sebut RI Tak Pernah Sekalipun Gagal Bayar Utang

Kamis, 22 Januari 2026 | 23:14

Polda Metro Turunkan Puluhan Ribu Personel Siaga Banjir

Kamis, 22 Januari 2026 | 23:13

KPK Obok-Obok Rumah dan Kantor Bupati Sudewo

Kamis, 22 Januari 2026 | 22:29

Kemlu RI Tegaskan Tak Ada Kewajiban Bayar Rp16,9 Triliun setelah Gabung Dewan Perdamaian

Kamis, 22 Januari 2026 | 22:28

Prabowo Resmi Teken Piagam Dewan Perdamaian di Davos

Kamis, 22 Januari 2026 | 22:07

Wisuda ke-II UNOSO Dihadiri Mahfud MD hingga Rocky Gerung

Kamis, 22 Januari 2026 | 21:55

KPK: Pengabaian Pengawasan Kredit Bisa Berujung Pidana

Kamis, 22 Januari 2026 | 21:36

Selengkapnya