Berita

Fadli Zon/RMOL

Politik

BPN: Bawaslu Periksa Dong 8 Bupati Dukung Petahana, Jangan Cuma Anies

SENIN, 04 FEBRUARI 2019 | 12:59 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Sedikitnya ada delapan kepala daerah di Provinsi Maluku terang-terangan deklarasi mendukung pasangan nomor urut 01, Joko Widodo-Maruf Amin.

Badan Pemenangan Nasional Prabowo-Sandi meminta kedelapan kepala daerah itu ditindaklanjuti oleh Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) tanpa tebang pilih.

"Tolong Bawaslu periksa mereka juga, apa melanggar atau tidak. Jangan kalau ada yang mendukung kami kemudian seperti diteror, diintimidasi, tapi kepada mereka tidak dilakukan itu," tegas anggota Dewan Pengarah BPN Prabowo-Sandi, Fadli Zon di gedung DPR, Senayan, Jakarta, Senin (4/2).


Fadli menyesalkan sikap Bawaslu yang terkesan tumpul terhadap paslon dari petahana. Sebab, BPN juga mendapat informasi ada sekitar 10 kepala daerah di Sumatera Barat melakukan hal serupa.

"Ada juga di Sumbar, ada 10 tuh, jelas-jelas pakai tanda tangan. Diperiksa dong jangan seperti kami ketika Saudara Anies Baswedan hanya pakai angka dua kemudian diperiksa Bawaslu, tapi mereka tidak," tegas Fadli.

"Ini Pemilu macam apa?" kecamnya.

Hal ini bukan berarti paslon 02 khawatir dengan dukungan sejumlah kepala daerah terhadap petahana.

"Enggak khawatirlah, kan one man one vote yang memilih rakyat, Bupati itu suaranya cuma satu kok, Wakil Bupati satu, jadi cuma dua suara. Yang memilih rakyat," ucap Fadli. [wid]

Populer

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Dicurigai Ada Kaitan Gibran dalam Proyek Sarjan di Kabupaten Bekasi

Senin, 29 Desember 2025 | 00:40

Eggi Sudjana, Kau yang Memulai Kau yang Lari

Senin, 29 Desember 2025 | 01:10

Dugaan Korupsi Tambang Nikel di Sultra Mulai Tercium Kejagung

Minggu, 28 Desember 2025 | 00:54

Kasus Suap Proyek di Bekasi: Kedekatan Sarjan dengan Wapres Gibran Perlu Diusut KPK

Senin, 29 Desember 2025 | 08:40

KPK Panggil Beni Saputra Markus di Kejari Kabupaten Bekasi

Senin, 29 Desember 2025 | 13:09

UPDATE

Pembangunan Gerai KDKMP di Tubaba Terkendala Masalah Lahan

Rabu, 07 Januari 2026 | 03:59

KDKMP Butuh Ekosistem Pasar Hingga Pendampingan Berkelanjutan

Rabu, 07 Januari 2026 | 03:43

Ziarah ke Makam Ainun Habibie

Rabu, 07 Januari 2026 | 03:23

Ketidaktegasan Prabowo terhadap Jokowi dan Luhut jadi Sumber Kritik

Rabu, 07 Januari 2026 | 02:59

Implementasi KDKMP Masih Didominasi Administrasi dan Kepatuhan Fiskal

Rabu, 07 Januari 2026 | 02:42

Aktivis Senior: Program MBG Simbol Utama Kebijakan Pro-Rakyat

Rabu, 07 Januari 2026 | 02:20

Kontroversi Bahlil: Anak Emas Dua Rezim

Rabu, 07 Januari 2026 | 01:53

Rosan Ungkap Pembangunan Kampung Haji Baru Dimulai Kuartal Empat 2026

Rabu, 07 Januari 2026 | 01:41

Tim Gabungan Berjibaku Cari Nelayan Hilang Usai Antar ABK

Rabu, 07 Januari 2026 | 01:24

Pemerintah Harus Antisipasi Ketidakstabilan Iklim Ekonomi Global

Rabu, 07 Januari 2026 | 01:02

Selengkapnya