Berita

Paul Pogba/Net

Olahraga

Pogba Dituntut Cemerlang

KAMIS, 26 JULI 2018 | 08:24 WIB | HARIAN RAKYAT MERDEKA

Jose Mourinho ber­harap Paul Pogba bisa tampil bagus seperti di Piala Dunia 2018. Hal itu akan memulihkan kepercayaannya setelah tampil buruk di MU.

 Sejak dibeli dengan transfer 89,3 juta Pounds dari Juventus pada 2016, Pogba belum bisa berbuat banyak di MU. Dia be­lum menunjukkan bakat terbaik seperti yang bisa dikenal sebe­lumnya. Karena itu Mourinho berharap Pogba bisa mengulang penampilan ciamiknya di Piala Dunia dengan MU.

"Ini bukan soal bagaimana memaksimalkan potensi, tapi bagaimana dia memberi sesuatu yang harus diberikan. Jadi saya pikir tempat yang cocok buat pemain berbakat seperti Pogba itu fokus saja ke permainan," katanya dikutip ESPN.


Mourinho mengatakan, Piala Dunia memang habitat yang pas bagi Pogba.

Ajang sepakbola terakbar di Piala Dunia itu memberikan kepuasaan yang sangat besar dalam waktu singkat.

"Tapi dalam satu musim, Anda bisa hadapi laga besar, kecil, lebih kecil, dan lalu Anda kehilangan fokus sebelum laga besar hadir lagi," ujarnya.

Mourinho menilai, Pogba bisa konsisten di Piala Dunia karena lebih punya komitmen dengan timnas Prancis. Dia berharap bintang asal Prancis itu menga­dopsi itu di MU.

"Saya pikir pemain-pemain di Piala Dunia, mereka merasa punya komitmen lebih dengan negara dan suporter. Bahkan terkadang komitmen mereka berlebihan," ucapnya.

Sementara itu Unai Emery mengaku sudah memiliki gam­baran seperti apa Arsenal tampil musim ini.

Setelah menganalisa skuat yang dimiliknya di pramusim, Emery ingin pemainnya melaku­kan aksi dan kerja keras.

Emery ditunjuk sebagai pelatih Arsenal untuk beberapa musim ke depan, menggantikan Arsene Wenger yang telah menjabat selama 22 tahun lamanya.

Sosok legendaris asal Prancis tersebut mengundurkan diri pada akhir musim ke­marin.

Emery sudah memi­liki rencana untuk tim­nya pada musim depan nanti. Pria berumur 46 tahun itu mengaku ingin Arsenal tampil dengan banyak aksi, tanpa melupakan ke­inginan untuk meraih kemenangan.

"Setiap pertand­ingan, anda ingin setiap pemain memberikan intensitas, agresi, untuk menunjuk­kan ingin menang dan telah siap bekerja keras untuk me­nang," ujar Emery dikutip Sky Sports.

Sang pelatih juga mengatakan ingin para pemainnya bergerak cepat mendapatkan bola kembali saat jatuh di penguasaan musuh. Dia ingin itu terlihat tak hanya di lapangan, namun juga saat sesi latihan.

"Kami ingin ingin para pe­main lebih energik, penuh aksi dengan atau tanpa bola, dan me­najdi protagonis di lapangan," tegasnya. ***

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

BSI Tutup 2025 dengan Syukur dan Spirit Kemanusiaan

Kamis, 01 Januari 2026 | 18:11

KUHP Baru Hambat Penuntasan Pelanggaran HAM Berat

Kamis, 01 Januari 2026 | 18:10

TNI AL Gercep Selamatkan Awak Speedboat Tenggelam di Perairan Karimun

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:58

BNPB Laporkan 1.050 Huntara Selesai Dibangun di Aceh

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:55

Indonesia Menjadi Presiden HAM PBB: Internasionalisme Indonesia 2.O

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:51

Prabowo Ungkap Minat Swasta Manfaatkan Endapan Lumpur Bencana Aceh

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:46

YLBHI: Pasal-pasal di KUHP Baru Ancam Kebebasan Berpendapat

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:39

Satgas Pemulihan Bencana Harus Hadir di Lapangan Bukan Sekadar Ruang Rapat

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:19

Saatnya Indonesia Mengubah Cara Mengelola Bencana

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:11

Purbaya Klaim Ekonomi Membaik, Tak Ada Lagi Demo di Jalan

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:11

Selengkapnya