Berita

Pertahanan

Panglima TNI: Pemukiman Siosar Dibangun Atas Perintah Presiden

KAMIS, 28 APRIL 2016 | 10:55 WIB | LAPORAN:

Sembilan hari setelah dilantik menjadi presiden RI, Joko Widodo menemui warga korban bencana erupsi Gunung Sinabung di Tanah Karo, Sumatera Utara.

Dalam kunjungan pertamanya itu, Jokowi memerintahkan kepada TNI untuk segera membantu pemerintah daerah setempat merancang sebuah pemukiman baru sebagai tempat relokasi yang aman dan nyaman.
 

Seminggu setelah kunjungan presiden, Kepala Staf Angkatan Darat pada waktu itu dijabat oleh Jenderal TNI Gatot Nurmantyo melaksanakan peninjauan, sekaligus membuka perdana tanda dimulainya pengerjaan lahan tempat relokasi, yaitu di Hutan Siosar, Kecamatan Merek, Kabupaten Tanah Karo yang sekarang menjadi pemukiman warga korban Gunung Sinabung.
 
"Hari ini sungguh saya merasa haru, bahagia dan bersyukur kehadirat Tuhan Yang Maha Kuasa, melihat kembali saudara-saudara saya di sini yang telah menempati 370 unit rumah dan menjalani kehidupan yang lebih baik bersama keluarga dan masyarakat sekitarnya," kata Panglima TNI Jenderal TNI Gatot Nurmantyo saat memberikan sambutan pada acara peresmian Gereja Oikumene Bahtera Kasih dan Masjid Al-Hikmah, di Desa Siosar, Sinabung Sumatera Utara, Rabu (27/4).
 
Selanjutnya, Panglima TNI Jenderal didampingi Plt. Gubernur Sumatera Utara, Tengku Erry Nuradi beserta FKPD Sumut, Ketua DPRD Sumatera Utara, Pangdam I/Bukit Barisan, Kapolda Sumatera Utara, Bupati Tanah Karo, Dandim, Kapolres dan SKPD Kabupaten Tanah Karo, para Tokoh Agama, Tokoh Adat dan Tokoh Masyarakat, menandatangani prasasti peresmian Gereja dan Masjid tersebut di Desa Siosar.
 
"Saya tidak terbayang tempat ini yang dulu masih hutan murni dan sepi, sekarang menjadi pemukiman yang asri, bersih dan indah, serta sudah dilengkapi dengan berbagai fasilitas umum yang memadai, termasuk di dalamnya Masjid dan Gereja hasil swadaya masyarakat bersama TNI," kata Panglima TNI.
 
Mengakhiri sambutannya, Panglima TNI mengharapkan dengan berdirinya gereja dan masjid ini dapat lebih mendorong terbinanya kerukunan antar umat beragama bagi warga Desa Siosar khususnya, dan masyarakat Tanah Karo pada umumnya.[wid]
 

Populer

Warganet Beberkan Kejanggalan Kampus Raffi Ahmad Peroleh Gelar Doktor Kehormatan

Senin, 30 September 2024 | 05:26

WNI Kepoin Kampus Pemberi Gelar Raffi Ahmad di Thailand, Hasilnya Mengagetkan

Minggu, 29 September 2024 | 23:46

Warganet Geram Bahlil Bandingkan Diri dengan Rasulullah: Maaf Nabi Tidak Minum Alkohol

Kamis, 26 September 2024 | 07:43

Laksdya Irvansyah Dianggap Gagal Bangun Jati Diri Coast Guard

Sabtu, 05 Oktober 2024 | 03:45

MUI Tuntut Ahmad Dhani Minta Maaf

Rabu, 02 Oktober 2024 | 04:11

Rhenald Kasali Komentari Gelar Doktor HC Raffi Ahmad: Kita Nggak Ketemu Tuh Kampusnya

Jumat, 04 Oktober 2024 | 07:00

Aksi Massa Desak Polisi Tetapkan Said Didu Tersangka

Kamis, 03 Oktober 2024 | 20:43

UPDATE

Survei INSTRAT: RK-Suswono Unggul Jelang Pencoblosan

Minggu, 06 Oktober 2024 | 14:02

Eksaminasi Kasus Mardani Maming, Pakar Hukum: SK Bupati Tidak Melanggar UU

Minggu, 06 Oktober 2024 | 14:02

Isran-Hadi Tingkatkan Derajat Wanita Kalimantan Timur

Minggu, 06 Oktober 2024 | 13:43

Maroko Bantah Terlibat dalam Putusan Pengadilan Uni Eropa Soal Perjanjian Pertanian dan Perikanan

Minggu, 06 Oktober 2024 | 13:25

FKDM Komitmen Netral di Pilkada Jakarta

Minggu, 06 Oktober 2024 | 13:21

Ariyo Ardi dan Anisha Dasuki Jadi Moderator Debat Perdana Pilkada Jakarta

Minggu, 06 Oktober 2024 | 13:18

Aliansi Rakyat Indonesia Ajak Warga Dunia Dukung Kemerdekaan Palestina

Minggu, 06 Oktober 2024 | 12:58

Serangan Israel di Masjid Gaza Bunuh 18 Orang

Minggu, 06 Oktober 2024 | 12:49

Program Makan Bergizi Gratis Tingkatkan Peran Ekonomi Rakyat

Minggu, 06 Oktober 2024 | 12:28

Pertemuan Prabowo-Megawati Tak Perlu Didorong-dorong

Minggu, 06 Oktober 2024 | 12:18

Selengkapnya