Berita

saleh husin/ist

DPR Desak Pemerintah Segera Proses Persiapan Pembangunan Jembatan Selat Sunda

RABU, 14 MARET 2012 | 11:55 WIB | LAPORAN: ZULHIDAYAT SIREGAR

Presiden SBY sebenarnya telah mengeluarkan Peraturan Presiden 86/2011 tentang Pengembangan Kawasan Strategis dan Infrastruktur Selat Sunda.

Karena itu, pemerintah harus mempercepat proses persiapan pembangunan jembatan yang menghubungkan pulau Jawa dan pulau Sumatera itu.

"Karena ini menyangkut peran dari berbagai sektor kementerian dan terkait dengan pembiayaan yang sangat sangat besar," jelas anggota Komisi V DPR Saleh Husin pagi ini (Rabu, 14/3).

Menurutnya, perlu ada kepastian hukum terhadap investor yang akan menginvestasikan dananya. Agar bisa berjalan cepat, proses penyiapan berbagai administrasi tidak dilakukan berdasarkan adanya waktu dari pejabat yang terkait.

"Untuk itu kami menyarankan sebaiknya ditunjuk salah satu pejabat yang khusus menangani masalah ini dan tidak rangkap jabatan sehingga ia benar-benar fokus," ungkap Saleh.

Sekretaris Fraksi Hanura ini mewanti-wanti agar proses pembangunan jembatan selat sunad itu tidak berlarut-larut. Karena bila itu terjadi, akan timbul spekulan-spekulan yang ahirnya memberatkan proses pembebasan lahan.

"Dengan terbangunnya JSS maka dengan sendirinya perekonomian daerah sekitar di berbagai sektor akan terdongkrak naik, transportation cost-nya menjadi lebih murah  dan juga menjadi kebanggaan bangsa Indonesia," demikian Saleh. [zul]


Populer

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Dicurigai Ada Kaitan Gibran dalam Proyek Sarjan di Kabupaten Bekasi

Senin, 29 Desember 2025 | 00:40

Eggi Sudjana, Kau yang Memulai Kau yang Lari

Senin, 29 Desember 2025 | 01:10

Dugaan Korupsi Tambang Nikel di Sultra Mulai Tercium Kejagung

Minggu, 28 Desember 2025 | 00:54

Kasus Suap Proyek di Bekasi: Kedekatan Sarjan dengan Wapres Gibran Perlu Diusut KPK

Senin, 29 Desember 2025 | 08:40

KPK Panggil Beni Saputra Markus di Kejari Kabupaten Bekasi

Senin, 29 Desember 2025 | 13:09

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

UPDATE

Kontrak Rp25 Triliun PAM Jaya–Moya Disorot, Air Bersih Warga Miskin Masih Mandek

Selasa, 06 Januari 2026 | 17:56

Purbaya Restui DJP Tambah Jabatan Baru hingga Akhir 2026

Selasa, 06 Januari 2026 | 17:41

Protes Dedi Mulyadi, 10 Ribu Buruh Jabar akan Datangi Istana

Selasa, 06 Januari 2026 | 17:30

Kritik di Tembok Kekuasaan

Selasa, 06 Januari 2026 | 17:30

Dana Haji Khusus Tertahan, DPR Warning Jangan Merugikan Jamaah

Selasa, 06 Januari 2026 | 17:07

KPK Bidik Riza Chalid di Kasus Suap Katalis

Selasa, 06 Januari 2026 | 16:59

Sidang Ijazah Jokowi Ditunda Lagi, Bukti Penggugat Belum Valid

Selasa, 06 Januari 2026 | 16:53

Presiden Minta Media Keluar Ruangan, Lanjutan Taklimat Digelar Tertutup

Selasa, 06 Januari 2026 | 16:27

Mahasiswa Indonesia Bentangkan Spanduk "Save Venezuela"

Selasa, 06 Januari 2026 | 16:26

Lurah Batu Ampar Kecewa Lahan Dispora Diserobot Pengembang

Selasa, 06 Januari 2026 | 16:20

Selengkapnya