Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Tutup Penjaringan Cakada Lamteng, PAN Dapatkan 4 Nama

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/agus-dwi-1'>AGUS DWI</a>
LAPORAN: AGUS DWI
  • Kamis, 02 Mei 2024, 01:45 WIB
Tutup Penjaringan Cakada Lamteng, PAN Dapatkan 4 Nama
PAN Lamteng selesai melaksanakan penjaringan untuk Pilkada 2024/Istimewa
RMOL., Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Amanat Nasional (PAN) Kabupaten Lampung Tengah, telah resmi menutup pendaftaran penjaringan bakal calon bupati dan wakil bupati untuk periode 2024-2029.

Sekretaris DPD PAN Lamteng, Solehudin menyebut, sejak pendaftaran dibuka pada 23 hingga 30 April 2024, pihaknya menerima 4 nama bakal calon.

Yakni Musa Ahmad (Calon Bupati dari Partai Golkar), Ardito Wijaya (Calon Bupati dari PKB), Abdullah Sura Jaya (Calon Bupati dari PAN), dan Fadil (Calon Bupati dari Partai Gerindra).

"Hari terakhir pendaftaran bakal calon bupati dan wakil bupati, dan hari ini juga DPD PAN Lamteng, dengan resmi menutup pendaftaran, dengan kondisi sampai hari ini ada empat kandidat yang sudah mendaftar," kata Solehudin, diwartakan Kantor Berita RMOLSumsel, Rabu (1/5).

Sekretaris DPD PAN Lamteng ini menambahkan, semua berkas persyaratan para bakal calon dinyatakan lengkap dan siap untuk diproses lebih lanjut sesuai mekanisme yang ada.

Selain itu dia juga menjelaskan, panitia penjaringan DPD PAN selanjutnya akan mengadakan rapat internal dan menghasilkan suatu rekomendasi untuk disampaikan ke Ketua DPD dan selanjutnya dikirim ke DPW dan DPP.

Solehudin menyampaikan apresiasinya kepada seluruh kandidat bakal calon bupati dan wakil bupati yang sudah mendaftarkan diri melalui DPD PAN Lamteng.

Dia berharap semua bakal calon yang sudah terakomodasi persyaratannya untuk bersabar menunggu hasil proses tahapan lebih lanjut.

"PAN pasti akan secara profesional dan objektif dalam menentukan pilihan calon bupati dan wakil bupati yang akan diusung nanti di pilkada, sebab indikator penilaian adalah melalui mekanisme survei dan keputusan DPP," tutupnya. rmol news logo article
EDITOR: AGUS DWI

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA