Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

KRI USMAN-HARUN

Marty: Posisi Indonesia Tegas Tetapi Tidak Bermusuhan

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/'></a>
LAPORAN:
  • Rabu, 19 Februari 2014, 18:01 WIB
Marty: Posisi Indonesia Tegas Tetapi Tidak Bermusuhan
rmol news logo Menteri Luar Negeri Marty Natalegawa menegaskan bahwa Indonesia tak akan mengganti nama KRI Usman-Harun seperti tuntutan Singapura.

Marty juga tegaskan, seruan Menhan Singapura, Ng Eng Hen yang melarang KRI Usman-Harun melintasi perairan Negeri Singa, juga tidak mampu mengubah putusan Kementerian Pertahanan Indonesia.

Hal tersebut ditegaskan Marty kepada wartawan di gedung DPR RI, Jakarta, Rabu (19/2).

"Posisi kita sudah prinsipil, tegas, lugas, namun tetap memastikan kesemua itu dikelola dan dimajukan dengan cara-cara dan bentuk-bentuk yang terukur dan baik. Dan tidak bermusuhan kepada siapapun," ujarnya.

Marty juga mengakui, hubungan dengan negara tetangga memang kerap bermasalah meski telah terjalin hubungan bilateral yang erat.

"Memang yang bertetangga pun kadang kala ada perbedaan pandangan. Tugas kita semua adalah untuk bisa mengelola perbedaan-perbedaan itu sehingga tidak menganggu kepentingan yang mendasar dari setiap negara," ucapnya. [ald]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA