Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

WHO Rilis Rekomendasi Baru Vaksinasi Covid-19

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/sarah-meiliana-gunawan-1'>SARAH MEILIANA GUNAWAN</a>
LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN
  • Rabu, 29 Maret 2023, 07:27 WIB
WHO Rilis Rekomendasi Baru Vaksinasi Covid-19
Ilustrasi/Net
rmol news logo Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) telah merilis rekomendasi baru terkait vaksinasi Covid-19 di tengah meredanya infeksi di seluruh dunia.

Dalam rekomendasi baru WHO yang terbit pada Selasa (28/3), anak-anak dan remaja yang sehat tidak memerlukan vaksinasi. Sementara kelompok yang lebih tua dan berisiko tinggi harus mendapatkan booster antara 6 hingga 12 bulan setelah menerima vaksinasi terakhir.

WHO menjelaskan, ini dilakukan untuk memfokuskan upaya vaksinasi bagi mereka yang terancam menderita gejala parah bahkan kematian akibat Covid-19.

Meski begitu, WHO menegaskan, vaksin dan booster Covid-19 aman untuk segaala usia. Adapun rekomendasi muncul untuk mempertimbangkan faktor lain, seperti efektivitas biaya.

“Peta jalan yang direvisi menekankan kembali pentingnya memvaksinasi mereka yang masih berisiko terkena penyakit parah,” kata Hanna Nohynek, ketua Kelompok Pakar Strategis WHO tentang imunisasi, yang membuat rekomendasi tersebut, seperti dimuat Al Arabiya.

Tim pakar juga mendesak untuk mengejar vaksinasi rutin yang terlewatkan selama pandemi, serta memperingatkan peningkatan penyakit yang dapat dicegah dengan vaksin seperti campak.

Terkait Covid-19, dikatakan bahwa vaksin di luar dua suntikan awal dan booster tidak lagi direkomendasikan secara rutin bagi mereka yang "berisiko sedang" karena manfaatnya kecil.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA