Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Armenia Kecam Laporan Azerbaijan tentang Penembakan di Perbatasan sebagai Disinformasi

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/reni-erina-1'>RENI ERINA</a>
LAPORAN: RENI ERINA
  • Selasa, 15 Agustus 2023, 04:55 WIB
Armenia Kecam Laporan Azerbaijan tentang Penembakan di Perbatasan sebagai Disinformasi
Kementerian Pertahanan Armenia/Net
rmol news logo Yerevan mengecam tudingan Azerbaijan yang mengatakan Armenia melakukan tindakan provokasi militer dengan membangun pasukan di sepanjang perbatasan antara kedua negara.

Dalam sebuah pernyataan, Kementerian Pertahanan Armenia mengklaim tudingan Azerbaijan itu sebagai upaya kampanye disinformasi.

“Kementerian Pertahanan Azerbaijan telah membuat disinformasi, seperti biasanya," kata Kementerian Pertahanan Armenia, Senin (14/8), seperti dikutip dari Panorama.

Azerbaijan menuding bahwa pada Minggu (13/8), mulai pukul 22:45 hingga pukul 07:05 keesokannya, unit angkatan bersenjata Armenia menembaki pos-pos tempur Azerbaijan yang terletak di bagian timur dan barat daya perbatasan.

"Itu tidak sesuai dengan kenyataan,” kecam Kementerian Pertahanan Armenia.

Ketegangan antara kedua belah pihak meningkat dalam beberapa hari terakhir, setelah Armenia menuduh Azerbaijan memblokade warga Armenia yang tinggal di wilayah separatis Nagorno-Karabakh dan mendesak PBB untuk campur tangan. rmol news logo article
EDITOR: RENI ERINA

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA