Berita

Presiden Prabowo Subianto memeluk Gubernur Aceh Mualem di Lanud Sultan Iskandar Muda, Aceh pada Minggu, 7 Desember 2025 (Foto: Tangkapan Layar)

Politik

Prabowo Peluk Mualem Saat Tiba di Lanud Sultan Iskandar Muda Aceh

MINGGU, 07 DESEMBER 2025 | 12:59 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Presiden Prabowo Subianto tiba di Lapangan Udara (Lanud) Sultan Iskandar Muda, Aceh pada Minggu, 7 Desember 2025, sekitar pukul 10.20 WIB. 

Kedatangan Kepala Negara bertujuan untuk meninjau langsung perkembangan penanganan bencana alam yang melanda sejumlah wilayah Aceh.

Setelah menuruni tangga pesawat, Prabowo langsung disambut oleh Menteri Pertahanan Sjafrie Sjamsoeddin dan Gubernur Aceh Muzakir Manaf atau Mualem. 


Tampak Presiden Prabowo lebih dulu menyalami Menteri Pertahanan Sjafrie Sjamsoeddin, sebelum kemudian memeluk Gubernur Aceh, Mualem. 

Gestur hangat tersebut mencerminkan empati mendalam Prabowo atas musibah yang menimpa masyarakat Aceh, sekaligus menunjukkan kedekatannya dengan para pemangku kepentingan di daerah dalam menghadapi situasi darurat.

Prabowo dan rombongan kemudian melanjutkan perjalanan menggunakan helikopter Caracal menuju Helipad Batalyon Infanteri 113/Jaya Sakti untuk meninjau Jembatan Bailey Teupin Mane, Kabupaten Bireuen, serta Posko Pengungsian di Desa Balee Panah, Kecamatan Juli, Kabupaten Bireuen.

Presiden akan meninjau langsung sejumlah lokasi yang mengalami kerusakan dan terdampak parah akibat banjir, sekaligus memastikan percepatan penanganan darurat dan proses pemulihan di wilayah terdampak.

Selain itu, Prabowo juga akan melakukan pengecekan terhadap penyaluran bantuan, proses evakuasi warga, serta upaya pembukaan akses jalan yang terputus.

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Tembok Pertahanan Persib Kunci Sukses Juara Paruh Musim

Sabtu, 17 Januari 2026 | 03:36

Tabur Bunga Dharma Samudera

Sabtu, 17 Januari 2026 | 03:19

Realisasi Investasi DKI Tembus Rp270,9 Triliun Sepanjang 2025

Sabtu, 17 Januari 2026 | 02:59

Pemerintah Tidak Perlu Dibela

Sabtu, 17 Januari 2026 | 02:40

SP3 Eggi Sudjana Banjir Komentar Nyinyir Warganet

Sabtu, 17 Januari 2026 | 02:12

TNI AL Bentuk X Point UMKM Genjot Ekonomi Masyarakat

Sabtu, 17 Januari 2026 | 01:49

Perkara Ijazah Palsu Jokowi jadi Laboratorium Nasional di Bidang Hukum

Sabtu, 17 Januari 2026 | 01:27

Trump Resmikan Dewan Perdamaian Gaza Bergaya Kolonial

Sabtu, 17 Januari 2026 | 01:01

TNI Boleh Urus Terorisme sebagai Kelanjutan Polri

Sabtu, 17 Januari 2026 | 00:45

Politikus PKB Minta Jangan Ada Paranoid soal Pilkada Via DPRD

Sabtu, 17 Januari 2026 | 00:20

Selengkapnya