Berita

Ilustrasi

Bisnis

Pertamina Patra Niaga Ajak Masyarakat Peduli Keselamatan Dalam Berkendara

SABTU, 15 NOVEMBER 2025 | 21:18 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Tidak hanya menghadirkan acara musik, creative workshop, dan pasar UMKM, My Pertamina WikenFES 2025 yang digelar Pertamina Patra Niaga di Lapangan Rampal Malang, Jawa Timur, pada 15-16 November 2025 juga diisi talkshow otomotif yang melibatkan figur ternama di dunia balap dan modifikasi Indonesia. Mengusung tema “Style Meets Safety: Modifikasi Boleh, Aman Harus!”.  

Acara ini akan menghadirkan sederet figur ternama di dunia otomotif Indonesia, di antaranya Sean Gelael (pembalap endurance dunia), Rifat Sungkar (rally driver nasional), Adi Pro (community leader motor custom), Gatot (founder The Elite Showcase), serta Istiyono, juara Pertamax Turbo Drag Race 2025.

Gelaran ini menunjukkan kepedulian Pertamina Patra Niaga terhadap para pegiat otomotif untuk menyeimbangkan kesenangan dalam melakukan modifikasi kendaraan dengan rasa tanggung jawab di jalan. 


Tidak hanya sekadar menyalurkan hobi dan ekspresi diri, dunia otomotif juga menuntut kesadaran akan keselamatan, kepatuhan terhadap aturan, serta penggunaan energi yang tepat agar pengalaman berkendara tetap aman, nyaman, dan berkelanjutan.

“Melalui MyPertamina WikenFES, kami ingin mengajak masyarakat, khususnya generasi muda dan komunitas otomotif, untuk melihat otomotif bukan hanya sebagai gaya hidup, tetapi juga bentuk tanggung jawab,” ujar Eko Ricky Susanto selaku Direktur Pemasaran Regional Pertamina Patra Niaga dalam keterangan tertulis, Sabtu 15 November 2025.

Selain talkshow, pengunjung juga dapat menikmati berbagai aktivitas hiburan seperti booth experience MyPertamina dan pengumuman pemenang MyPertamina Tebar Hadiah. 

Acara ini diharapkan dapat menjadi wadah positif bagi masyarakat Malang untuk menikmati akhir pekan sekaligus mendapatkan wawasan baru tentang pentingnya penggunaan BBM berkualitas dan keselamatan berkendara.

MyPertamina WikenFES 2025 menjadi wujud komitmen Pertamina Patra Niaga untuk senantiasa hadir di tengah masyarakat melalui berbagai kegiatan yang edukatif, inspiratif, dan menghibur. 

Kegiatan ini merupakan upaya Pertamina Patra Niaga dalam memperkuat hubungan dengan pelanggan, sekaligus mendorong kesadaran akan pentingnya energi yang berkualitas, aman, dan berkelanjutan bagi kehidupan sehari-hari.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Sekolah Rakyat dan Investasi Penghapusan Kemiskinan Ekstrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:03

Agenda Danantara Berpotensi Bawa Indonesia Menuju Sentralisme

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:45

JMSI Siap Perkuat Peran Media Daerah Garap Potensi Ekonomi Biru

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:34

PP Himmah Temui Menhut: Para Mafia Hutan Harus Ditindak Tegas!

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:29

Rezim Perdagangan dan Industri Perlu Dirombak

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:15

GMPG Pertanyakan Penanganan Hukum Kasus Pesta Rakyat Garut

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:02

Roy Suryo Ogah Ikuti Langkah Eggi dan Damai Temui Jokowi

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:00

GMNI: Bencana adalah Hasil dari Pilihan Kebijakan

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:42

Pakar Hukum: Korupsi Merusak Demokrasi Hingga Hak Asasi Masyarakat

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:28

DPR Setujui Anggaran 2026 Komnas HAM Rp112 miliar

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:26

Selengkapnya