Berita

Detik-detik saat robot AIdol Rusia ambruk saat debut pertamanya di Moskow (Foto: 9News)

Tekno

Rusia Dipermalukan Robot AI Andalannya

SABTU, 15 NOVEMBER 2025 | 12:20 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Sebuah robot humanoid bertenaga kecerdasan buatan (AI) yang digadang-gadang sebagai lompatan teknologi terbaru Rusia mengalami insiden memalukan saat diperkenalkan ke publik di Moskow.

Robot yang diberi nama AIdol itu tampil di sebuah acara peluncuran yang digelar oleh perusahaan pengembangnya, Idol.

Dalam video yang beredar, AIdol tampak melangkah perlahan di atas panggung dan sempat mengangkat lengan kanannya untuk melambaikan tangan. Namun gerakannya terlihat goyah sejak awal.


Tak lama kemudian, robot tersebut tiba-tiba kehilangan keseimbangan dan jatuh tertelungkup di depan penonton. Para operator yang mendampinginya langsung bergegas mengangkat tubuh robot itu. Di area yang sama, satu robot lain terlihat sedang menggambar di atas kertas sebagai bagian dari demonstrasi.

CEO Idol, Vladimir Vitukhin, menjelaskan bahwa insiden itu terjadi karena kesalahan kalibrasi. Ia menegaskan robot tersebut masih berada dalam tahap pengujian sehingga gangguan seperti ini bisa terjadi.

"Ini hanya masalah kalibrasi. AIdol masih dalam proses pengembangan,” ujar Vitukhin dalam keterangannya, dikutip dari 9News, Sabtu 15 November 2025.

Peluncuran ini sebelumnya diharapkan menjadi bukti kemajuan Rusia dalam teknologi robotik dan kecerdasan buatan, namun insiden tersebut justru menyoroti tantangan yang masih harus dihadapi.

Populer

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Dicurigai Ada Kaitan Gibran dalam Proyek Sarjan di Kabupaten Bekasi

Senin, 29 Desember 2025 | 00:40

Eggi Sudjana, Kau yang Memulai Kau yang Lari

Senin, 29 Desember 2025 | 01:10

Dugaan Korupsi Tambang Nikel di Sultra Mulai Tercium Kejagung

Minggu, 28 Desember 2025 | 00:54

Kasus Suap Proyek di Bekasi: Kedekatan Sarjan dengan Wapres Gibran Perlu Diusut KPK

Senin, 29 Desember 2025 | 08:40

KPK Panggil Beni Saputra Markus di Kejari Kabupaten Bekasi

Senin, 29 Desember 2025 | 13:09

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

UPDATE

Emas Jadi Primadona Investor di Tengah Krisis Venezuela

Selasa, 06 Januari 2026 | 07:48

Istri Nicolas Maduro Cedera Serius Saat Penangkapan, Sidang Ditunda

Selasa, 06 Januari 2026 | 07:33

Bursa Eropa Cetak Sejarah: STOXX 600 Tembus Level 600 untuk Pertama Kali

Selasa, 06 Januari 2026 | 07:27

Maduro di Persidangan AS: Saya Bukan Orang Jahat

Selasa, 06 Januari 2026 | 07:15

Sisa Optimisme

Selasa, 06 Januari 2026 | 07:05

Konflik Venezuela Dipastikan Tak Ganggu Stok Bahan Bakar Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 07:02

Dugaan Kasus Penghinaan Pandji Pragiwaksono ke Adat Toraja Jangan Mandek

Selasa, 06 Januari 2026 | 06:40

Keonaran Dunia: Demokrasi, Riba, dan Energi

Selasa, 06 Januari 2026 | 06:25

Penetapan Diskon 60 Persen Tarif Peti Kemas di Tanjung Priok Diperpanjang

Selasa, 06 Januari 2026 | 05:55

Gugatan Kuota Internet Hangus ke MK Banjir Dukungan Warganet

Selasa, 06 Januari 2026 | 05:33

Selengkapnya