Berita

Gelaran acara the 11th Joint Economic and Trade Commission (JETC) di Jakarta (Foto: Dokumen Pribadi)

Dunia

Indonesia-Swiss Mantapkan Kerja Sama Ekonomi Jelang 75 Tahun Hubungan Diplomatik

RABU, 01 OKTOBER 2025 | 13:14 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Indonesia dan Swiss kembali memperkuat kerja sama ekonomi melalui penyelenggaraan the 11th Joint Economic and Trade Commission (JETC) di Jakarta awal pekan ini. 

Mengutip pernyataan yang diterima redaksi, Rabu, 1 Oktober 2025, pertemuan dipimpin oleh Direktur Jenderal Hubungan Ekonomi dan Kerja Sama Pembangunan Kementerian Luar Negeri RI, Dubes Daniel Tumpal Simanjuntak, dan Kepala Hubungan Ekonomi Bilateral Kementerian Ekonomi Swiss, Dubes Andrea Rauber Saxer. 

Turut hadir Duta Besar RI untuk Swiss, Ngurah Swajaya, serta Duta Besar Swiss untuk Indonesia, Olivier Zender, bersama delegasi pemerintah dan perwakilan sektor swasta, termasuk KADIN Indonesia dan Danantara.


Isu strategis yang diangkat mencakup kerja sama di bidang teknologi kesehatan dan farmasi, pengolahan mineral strategis (critical mineral), pembangunan infrastruktur hijau, hingga peningkatan perdagangan dan investasi melalui implementasi Indonesia-EFTA Comprehensive Economic Partnership Agreement (CEPA) dan Indonesia-Swiss Bilateral Investment Treaty (BIT).

"Sektor-sektor potensial kerja sama ekonomi kedua negara dalam bidang investasi, antara lain infrastruktur hijau, termasuk hydro power, waste to energy, medical equipment, farmasi, serta ekonomi digital,” ungkap Dubes Ngurah Swajaya.

Pertemuan ini juga mempersiapkan kunjungan Menteri Federal Bidang Ekonomi Swiss sekaligus Wakil Presiden Konfederasi, Guy Parmelin, ke Indonesia pada 30 September–3 Oktober 2025. 

Parmelin dijadwalkan hadir bersama lebih dari 22 CEO perusahaan besar asal Swiss, yang diharapkan dapat memperluas peluang bisnis secara konkret.

Dalam kunjungannya, Parmelin akan mengadakan serangkaian pertemuan dengan Menko Perekonomian, Menko Infrastruktur, Menteri Investasi/Kepala BKPM, Menteri PPN/Kepala Bappenas, hingga KADIN, serta melakukan kunjungan kehormatan kepada Presiden RI.

Selain itu, Parmelin dijadwalkan berkunjung ke POLMAN Bandung menggunakan kereta cepat Whoosh, sekaligus meninjau sejumlah proyek kerja sama Indonesia-Swiss yang telah berjalan di Jawa Barat. 

Kerja sama Indonesia-Swiss dinilai memiliki prospek cerah menjelang usia hubungan diplomatik ke-75 tahun pada 2026. Swiss tercatat sebagai mitra pertama Indonesia di Eropa dalam kerangka CEPA dan BIT. 

Pada paruh pertama tahun 2025, nilai perdagangan kedua negara mencapai 3,14 miliar dolar AS, meningkat lebih dari 100 persen dibanding periode sama tahun sebelumnya. Indonesia menikmati surplus lebih dari 2,5 miliar dolar AS.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Harga Emas Antam Hari Ini Kembali Pecah Rekor

Selasa, 13 Januari 2026 | 10:12

Kritik Pandji Tak Perlu Berujung Saling Lapor

Selasa, 13 Januari 2026 | 10:05

AHY Gaungkan Persatuan Nasional di Perayaan Natal Demokrat

Selasa, 13 Januari 2026 | 10:02

Iran Effect Terus Dongkrak Harga Minyak

Selasa, 13 Januari 2026 | 09:59

IHSG Dibuka Menguat, Rupiah Melemah ke Rp16.872 per Dolar AS

Selasa, 13 Januari 2026 | 09:42

KBRI Beijing Ajak WNI Pererat Solidaritas di Perayaan Nataru

Selasa, 13 Januari 2026 | 09:38

Belajar dari Sejarah, Pilkada via DPRD Rawan Picu Konflik Sosial

Selasa, 13 Januari 2026 | 09:31

Perlu Tindakan Tegas atas Konten Porno di Grok dan WhatsApp

Selasa, 13 Januari 2026 | 09:30

Konflik Terbuka Powell dan Trump: Independensi The Fed dalam Ancaman

Selasa, 13 Januari 2026 | 09:19

OTT Pegawai Pajak Momentum Perkuat Integritas Aparatur

Selasa, 13 Januari 2026 | 09:16

Selengkapnya