Berita

Program Pos Pintar Kursus Bahasa Inggris Gratis di Halmahera Timur. (Foto: PT Position)

Nusantara

Kursus Bahasa Inggris Gratis Perkuat Literasi Masyarakat Haltim

SELASA, 26 AGUSTUS 2025 | 06:55 WIB | LAPORAN: ADITYO NUGROHO

Pendidikan menjadi modal penting dalam membangun masyarakat Halmahera Timur (Haltim), Maluku Utara.

Hal itu menjadi komitmen PT. Position, pemegang IUP produksi bijih nikel di Haltim mengembangkan Corporate Social Responsibility (CSR) lewat program kursus Bahasa Inggris gratis kepada anak-anak di Haltim.

“Program pemberdayaan masyarakat ini menghadirkan pendekatan lokal yang berakar pada literasi dan kecintaan pada Bahasa Inggris” ujar salah satu pengajar Bahasa Inggris program Pos Pintar PT Position di Haltim, Trijan Abdul Halim dalam keterangan yang diterima redaksi di Jakarta, Selasa, 26 Agustus 2025. 


Lanjut dia, kesenjangan kapasitas sumber daya manusia sering menjadi hambatan masyarakat Haltim untuk untuk berkembang.

Trijan yang juga penulis sekaligus penggerak English Club di Malut menyebut program yang sudah berjalan sejak 2017 ini sangat berperan penting dalam mencetak SDM di Haltim yang berdaya saing.   

“Melalui program yang menyentuh empat desa di sekitar wilayah operasi PT Position, lahir prestasi dari para siswa sekolah dasar. Tak hanya mahir berbahasa Inggris namun mereka juga berhasil mendapat apresiasi saat tampil menulis dan membawakan puisi 'A Thank to Our Teachers' di Halmahera Timur,” jelasnya. 

“Dampak nyata CSR dalam meningkatkan kapasitas berbahasa Inggris ini juga turut memperkuat literasi berbahasa,” tambah dia. 

Masih kata Trijan, program ini juga memberdayakan pemuda lokal, meningkatkan kepercayaan diri pelajar setempat dan mendorong kolaborasi sinergis antara perusahaan, sekolah dan masyarakat. 

“Dengan demikian pendidikan dapat menjadi investasi sosial dan fondasi kepercayaan lintas generasi,” pungkasnya.

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Modal Asing Keluar Rp7,71 Triliun, BI Catat Tekanan di SBN pada Pertengahan Januari 2026

Jumat, 16 Januari 2026 | 08:05

Dolar AS Menguat ke Level Tertinggi Enam Pekan

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:56

Kejauhan Mengaitkan Isu Ijazah Jokowi dengan SBY–AHY

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:48

RUU Perampasan Aset Jangan Jadi Alat Menyandera Lawan Politik

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:40

Jenazah 32 Tentara Kuba Korban Serangan AS di Venezuela Dipulangkan

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:33

Bursa Eropa: Efek Demam AI Sektor Teknologi Capai Level Tertinggi

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:16

Emas Tak Lagi Memanas, Tertekan Data Tenaga Kerja AS dan Sikap Moderat Trump

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:06

Wajah Ideal Desa 2045

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:50

TPU Tegal Alur Tak Tersangkut Lahan Bersengketa

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:23

Kemenkes Siapkan Rp1,2 Triliun untuk Robotik Medis

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:04

Selengkapnya