Berita

Suasana kelas Bahasa Prancis di Akmil Magelang saat disambangi Presiden RI Prabowo Subianto dan Presiden Prancis Emmanuel Macron pada Kamis, 29 Mei 2025/Repro

Dunia

Siswa Akmil Antusias Unjuk Kemampuan Bahasa Prancis di Depan Macron

KAMIS, 29 MEI 2025 | 17:30 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Presiden RI Prabowo Subianto, mengajak Presiden Prancis Emmanuel Macron, meninjau langsung kelas Bahasa Prancis di Akademi Militer (Akmil) Magelang pada Kamis, 29 Mei 2025.

Setibanya di ruang kelas, Prabowo dan Macron disambut hangat oleh para siswa bersama Kolonel Andy, Kepala Koordinator Siswa Akmil. 

Macron menyapa dengan bahasa Prancis selamat siang "bonjour" untuk mencairkan suasana.


“Bonjour!” sapa Macron ceria.

Para siswa serentak, membalas kata yang sama dengan semangat. 

Dalam sambutannya, Kolonel Andy memaparkan bahwa total ada sekitar 400 siswa yang terlibat dalam program pembelajaran Bahasa Prancis. 

“Kami memiliki 40 siswa dari Akademi Militer, 30 dari Angkatan Darat, 30 dari Angkatan Udara, dan 4 dari unit lain,” jelasnya kepada kedua pemimpin.

Untuk menunjukkan hasil pembelajaran, Kolonel Andy mempersilakan salah satu siswa maju dan memperkenalkan diri dalam Bahasa Prancis. 

Dengan percaya diri, sang siswa pun bercerita tentang kegiatan hariannya dengan bahasa Prancis. 

“Selamat pagi, Bapak Presiden. Selamat pagi semuanya. Sebelum saya menceritakan kisah saya, Jumat sore saya kembali ke Jakarta. Lalu, malam harinya, saya dan keluarga pergi ke bioskop. Keesokan paginya, kami pergi ke alun-alun Parangtritis. Kami memesan kamar di hotel kecil. Itu hotel yang sangat sederhana. Ada kolam renang kecil di bawah laut. Itu indah sekali. Minggu sore, kami kembali ke rumah dan kami bahagia. Itulah kegiatan saya selama akhir pekan," ujarnya dalam bahas Prancis.

Macron tampak terkesan dengan kefasihan dan keberanian siswa tersebut. Ia mengungkapkan rasa kagum dan terima kasih kepada Prabowo atas inisiatif tersebut.

“Terima kasih banyak. Terima kasih telah belajar bahasa Prancis dan terima kasih atas komitmen ini. Saya sangat menghargai keberanian Anda membuat kalimat dalam bahasa Prancis,” ujar Macron dengan antusias.

Di sela-sela kunjungan, Prabowo juga menyempatkan berinteraksi langsung dengan para siswa, menanyakan asal matra dan tahun angkatan mereka.

Usai meninjau kelas Bahasa Prancis, Prabowo dan Macron melanjutkan agenda dengan makan siang bersama para Taruna dan Taruni di Ruang Makan Hussein, sebagai bentuk penghargaan terhadap para calon perwira TNI.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Dicurigai Ada Kaitan Gibran dalam Proyek Sarjan di Kabupaten Bekasi

Senin, 29 Desember 2025 | 00:40

Eggi Sudjana, Kau yang Memulai Kau yang Lari

Senin, 29 Desember 2025 | 01:10

Kasus Suap Proyek di Bekasi: Kedekatan Sarjan dengan Wapres Gibran Perlu Diusut KPK

Senin, 29 Desember 2025 | 08:40

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

KPK Panggil Beni Saputra Markus di Kejari Kabupaten Bekasi

Senin, 29 Desember 2025 | 13:09

UPDATE

Konflik Memanas di Yaman Selatan, RI Dukung Saudi Gelar Konferensi Damai

Kamis, 08 Januari 2026 | 10:16

Kuasai 51,57 Persen Hak Suara, Danantara Tetap Jadi Pemegang Saham Mayoritas Telkom

Kamis, 08 Januari 2026 | 10:03

Bank Raya Perkenalkan Kartu Digital Debit Visa di Momentum Tahun Baru 2026

Kamis, 08 Januari 2026 | 09:50

Investor di Asia Hati-hati Sikapi Gejolak Politik Global

Kamis, 08 Januari 2026 | 09:36

Rencana Prabowo Bangun 1.100 Kampung Nelayan Tahun 2026

Kamis, 08 Januari 2026 | 09:28

Kebijakan Chromebook Era Nadiem Rawan Dikriminalisasi

Kamis, 08 Januari 2026 | 09:27

Bukan Sejahtera, Rakyat Indonesia Bahagia karena Beriman!

Kamis, 08 Januari 2026 | 09:27

Menlu AS akan Bertemu Pejabat Denmark Soal Akuisisi Greenland

Kamis, 08 Januari 2026 | 09:21

Pertama di Indonesia, BRI Raih Sertifikasi TMMi Level 3

Kamis, 08 Januari 2026 | 09:13

Swasembada Harus Berdampak pada Stabilitas Harga Pangan

Kamis, 08 Januari 2026 | 09:11

Selengkapnya