Berita

Presiden Prabowo Subianto (Foto: Youtube Sekretariat Presiden)

Politik

Rencana Prabowo Bangun 1.100 Kampung Nelayan Tahun 2026

KAMIS, 08 JANUARI 2026 | 09:28 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Untuk memperkuat sektor perikanan nasional, Presiden Prabowo Subianto menargetkan pembangunan 1.100 Kampung Nelayan Merah Putih sepanjang tahun 2026. 

Mengutip pernyataannya di acara Panen Raya dan Pengumuman Swasembada Pangan di Karawang, Jawa Barat, Prabowo mengungkapkan rencananya menambah lebih banyak kampung nelayan. 

"Tahun 2026 ini kita targetkan 1.100 desa (kampung) nelayan. Tahun-tahun depan mungkin lebih banyak lagi," ucap Presiden, seperti dikutip hari Kamis, 8 Januari 2026.


Kehadiran Kampung Nelayan akan menggenjot produksi dan budidaya ikan dalam skala besar, sehingga sumber protein yang dibutuhkan anak bangsa dapat terpenuhi. 

"Ternak ikan semuanya kita akan produksi besar-besaran. Kita akan buka ribuan desa-desa nelayan. Kita akan buka ratusan budidaya ikan. Rakyat kita, anak-anak kita harus makan protein yang banyak," jelasnya.  

Selain fokus pada sektor perikanan, Prabowo juga menyoroti capaian swasembada beras yang berhasil diraih Indonesia hanya dalam waktu satu tahun. 

Ia menegaskan bahwa target swasembada tidak berhenti pada beras, melainkan akan diperluas ke komoditas lain seperti jagung, singkong, bawang putih, dan ikan.  

"Tidak hanya swasembada beras, jagung, singkong. Semuanya kita swasembada, nanti bawang putih kita harus swasembada," tegasnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Dicurigai Ada Kaitan Gibran dalam Proyek Sarjan di Kabupaten Bekasi

Senin, 29 Desember 2025 | 00:40

Eggi Sudjana, Kau yang Memulai Kau yang Lari

Senin, 29 Desember 2025 | 01:10

Kasus Suap Proyek di Bekasi: Kedekatan Sarjan dengan Wapres Gibran Perlu Diusut KPK

Senin, 29 Desember 2025 | 08:40

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

UPDATE

Bakamla Kirim KN. Singa Laut-402 untuk Misi Kemanusiaan ke Siau

Jumat, 09 Januari 2026 | 05:40

Intelektual Muda NU: Pelapor Pandji ke Polisi Khianati Tradisi Humor Gus Dur

Jumat, 09 Januari 2026 | 05:22

Gilgamesh dan Global Antropogenik

Jumat, 09 Januari 2026 | 04:59

Alat Berat Tiba di Aceh

Jumat, 09 Januari 2026 | 04:45

Program Jatim Agro Sukses Sejahterakan Petani dan Peternak

Jumat, 09 Januari 2026 | 04:22

Panglima TNI Terima Penganugerahan DSO dari Presiden Singapura

Jumat, 09 Januari 2026 | 03:59

Ramadhan Pohan, Pendukung Anies yang Kini Jabat Anggota Dewas LKBN ANTARA

Jumat, 09 Januari 2026 | 03:45

Mengawal Titiek Soeharto

Jumat, 09 Januari 2026 | 03:25

Intelektual Muda NU Pertanyakan Ke-NU-an Pelapor Pandji Pragiwaksono

Jumat, 09 Januari 2026 | 02:59

Penampilan TNI di Pakistan Day Siap Perkuat Diplomasi Pertahanan

Jumat, 09 Januari 2026 | 02:42

Selengkapnya