Berita

Muhammad Taufik Zoelkifli/Ist

Nusantara

DPRD DKI Jakarta:

Atasi Kenakalan Remaja Efektif Lewat Shalawat dan Beri Pekerjaan

MINGGU, 18 MEI 2025 | 11:38 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Langkah Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung yang memilih pendekatan spiritual dalam menyelesaikan persoalan tawuran di kawasan Manggarai diapresiasi Anggota Komisi B DPRD DKI Jakarta Muhammad Taufik Zoelkifli.

Ketimbang mengirim anak dengan perilaku nakal ke barak seperti yang dilakukan Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi, Pramono justru mengedepankan langkah humanis seperti mencanangkan program 'Manggarai Bershalawat'.

"Saya menyambut positif ya program yang dicanangkan oleh Pak Gubernur, yaitu Manggarai Bershalawat, artinya ini memakai pendekatan kultural, dalam hal ini adalah bagi kaum muslim di sana untuk menangani masalah tawuran tersebut," kata Taufik kepada RMOL, Minggu 18 Mei 2025.


Fenomena kenakalan remaja, mulai dari tawuran, perundungan, hingga perilaku menyimpang lainnya mendorong pemerintah daerah untuk mencari solusi yang tepat menanggulanginya. 

Namun legislator PKS itu juga menilai kegiatan berselawat saja tidak cukup untuk mengatasi tawuran di Manggarai. 

Pemprov DKI Jakarta didorong perlu menyelesaikan permasalahan klasik warga, khususnya anak-anak muda, yaitu dengan memberikan pekerjaan dan pendidikan.

"Artinya, tetap harus ada penanganan masalah lowongan kerja, masalah pekerjaan untuk generasi muda, atau pendidikan kalau misalnya dia tidak kerja, harusnya dia sekolah. Ini juga harus dipikirkan supaya memang bisa secara komprehensif kita bisa menghilangkan tawuran di Jakarta," tandasnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Dicurigai Ada Kaitan Gibran dalam Proyek Sarjan di Kabupaten Bekasi

Senin, 29 Desember 2025 | 00:40

Eggi Sudjana, Kau yang Memulai Kau yang Lari

Senin, 29 Desember 2025 | 01:10

Kasus Suap Proyek di Bekasi: Kedekatan Sarjan dengan Wapres Gibran Perlu Diusut KPK

Senin, 29 Desember 2025 | 08:40

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

KPK Panggil Beni Saputra Markus di Kejari Kabupaten Bekasi

Senin, 29 Desember 2025 | 13:09

UPDATE

Konflik Memanas di Yaman Selatan, RI Dukung Saudi Gelar Konferensi Damai

Kamis, 08 Januari 2026 | 10:16

Kuasai 51,57 Persen Hak Suara, Danantara Tetap Jadi Pemegang Saham Mayoritas Telkom

Kamis, 08 Januari 2026 | 10:03

Bank Raya Perkenalkan Kartu Digital Debit Visa di Momentum Tahun Baru 2026

Kamis, 08 Januari 2026 | 09:50

Investor di Asia Hati-hati Sikapi Gejolak Politik Global

Kamis, 08 Januari 2026 | 09:36

Rencana Prabowo Bangun 1.100 Kampung Nelayan Tahun 2026

Kamis, 08 Januari 2026 | 09:28

Kebijakan Chromebook Era Nadiem Rawan Dikriminalisasi

Kamis, 08 Januari 2026 | 09:27

Bukan Sejahtera, Rakyat Indonesia Bahagia karena Beriman!

Kamis, 08 Januari 2026 | 09:27

Menlu AS akan Bertemu Pejabat Denmark Soal Akuisisi Greenland

Kamis, 08 Januari 2026 | 09:21

Pertama di Indonesia, BRI Raih Sertifikasi TMMi Level 3

Kamis, 08 Januari 2026 | 09:13

Swasembada Harus Berdampak pada Stabilitas Harga Pangan

Kamis, 08 Januari 2026 | 09:11

Selengkapnya