Berita

Tim Basarnas saat melakukan pencarian korban perahu tenggelam di Sungai Rawas/Repro

Nusantara

Akibat Perahu Bocor, Ibu dan Anak Tewas Tenggelam di Sungai Rawas

SELASA, 13 MEI 2025 | 02:54 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Sebuah perahu yang membawa 6 orang penumpang tenggelam di Sungai Rawas, Kecamatan Rupit, Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara), Sumatera Selatan pada Senin, 12 Mei 2025.

Kasi Humas Polres Muratara, Ipda Didian, membenarkan ada peristiwa perahu tenggelam yang menelan dua korban jiwa. 

Dua orang yang dinyatakan meninggal dalam peristiwa tersebut merupakan Ibu dan anak, Sri Nurmala Ensari Bintang (36) dan Alif Zione Nugroho (8). Sedangkan empat penumpang lainnya selamat yakni Mardiana (36), Daerah Carrisa (6), Al Karim (25) dan Siti Zarotus Sifa (17). 


Menurut keterangan saksi, kejadian berawal sekitar pukul 13.00 WIB. Di mana korban dan saksi yang total berjumlah 6 orang menaiki biduk (perahu kecil) saat pulang dari kebun. 

"Perahu melewati aliran Sungai Rawas Kecamatan Rupit," kata saksi, dikutip RMOLSumsel, Senin, 12 Mei 2025.

Namun ketika perahu baru setengah perjalanan, tiba-tiba mengalami kebocoran. Mengakibatkan perahu yang mereka tumpangi tenggelam. 

Korban dan saksi pun berpegangan pada perahu yang tenggelam agar tidak terbawa arus. Namun korban terlepas dari perahu. Sekitar setengah jam pascakejadian, 2 orang korban ditemukan dalam keadaan meninggal dunia. 

"Korban ditemukan di pinggir Sungai Rawas kurang lebih 100 meter dari kejadian," ujarnya. 

Selanjutnya seluruh korban dibawa ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Rupit. Untuk kemudian dibawa ke rumah duka. Sekitar pukul 16.30 WIB, korban telah berada di rumah duka untuk dilakukan pemandian dan persiapan penguburan.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Dicurigai Ada Kaitan Gibran dalam Proyek Sarjan di Kabupaten Bekasi

Senin, 29 Desember 2025 | 00:40

Eggi Sudjana, Kau yang Memulai Kau yang Lari

Senin, 29 Desember 2025 | 01:10

Kasus Suap Proyek di Bekasi: Kedekatan Sarjan dengan Wapres Gibran Perlu Diusut KPK

Senin, 29 Desember 2025 | 08:40

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

KPK Panggil Beni Saputra Markus di Kejari Kabupaten Bekasi

Senin, 29 Desember 2025 | 13:09

UPDATE

Konflik Memanas di Yaman Selatan, RI Dukung Saudi Gelar Konferensi Damai

Kamis, 08 Januari 2026 | 10:16

Kuasai 51,57 Persen Hak Suara, Danantara Tetap Jadi Pemegang Saham Mayoritas Telkom

Kamis, 08 Januari 2026 | 10:03

Bank Raya Perkenalkan Kartu Digital Debit Visa di Momentum Tahun Baru 2026

Kamis, 08 Januari 2026 | 09:50

Investor di Asia Hati-hati Sikapi Gejolak Politik Global

Kamis, 08 Januari 2026 | 09:36

Rencana Prabowo Bangun 1.100 Kampung Nelayan Tahun 2026

Kamis, 08 Januari 2026 | 09:28

Kebijakan Chromebook Era Nadiem Rawan Dikriminalisasi

Kamis, 08 Januari 2026 | 09:27

Bukan Sejahtera, Rakyat Indonesia Bahagia karena Beriman!

Kamis, 08 Januari 2026 | 09:27

Menlu AS akan Bertemu Pejabat Denmark Soal Akuisisi Greenland

Kamis, 08 Januari 2026 | 09:21

Pertama di Indonesia, BRI Raih Sertifikasi TMMi Level 3

Kamis, 08 Januari 2026 | 09:13

Swasembada Harus Berdampak pada Stabilitas Harga Pangan

Kamis, 08 Januari 2026 | 09:11

Selengkapnya