Berita

Jadwal Tahapan PSU Empat Lawang/Istimewa

Politik

PSU Empat Lawang Diikuti Dua Paslon, Pencoblosan pada 19 April 2025

MINGGU, 09 MARET 2025 | 23:20 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Dua pasangan calon (paslon) Bupati dan Wakil Bupati Empat Lawang akan bertarung dalam Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilkada Empat Lawang. 

Dua paslon yang akan bersaing dalam PSU ini adalah H Joncik Muhammad-Arifai (JM-Fai) dan H Budi Antoni Aljufri-Henny Verawati (HBA-Henny). 

Untuk pengundian nomor urut paslon akan dilaksanakan pada 23 Maret 2025, sementara PSU dijadwalkan berlangsung pada 19 April 2025.

Ketua KPU Empat Lawang, Eskan Budiman menjelaskan, tahapan PSU ini secara garis besar akan mengikuti prosedur Pilkada serentak yang telah berlangsung pada November 2024.

Menurut Eskan, rangkaian tahapan akan diawali dengan sosialisasi kepada masyarakat. Puncaknya, pada 23 Maret 2025, KPU akan menetapkan pasangan calon sekaligus melakukan pengundian nomor urut.

Setelah itu, para paslon diberikan kesempatan untuk melakukan sosialisasi atau kampanye guna menarik dukungan masyarakat. Eskan menyebut pihaknya masih menyusun teknis pelaksanaan kampanye agar sesuai dengan regulasi yang berlaku.

“Selain kampanye, kami juga berencana menggelar debat antar pasangan calon. Namun, kami masih mengkaji format debat yang paling tepat agar berjalan efektif dan sesuai aturan,” jelasnya, dikutip RMOLSumsel, Minggu, 9 Maret 2025.

Jika tidak ada perubahan lebih lanjut, PSU akan digelar pada 19 April 2025, sebagaimana tertuang dalam surat keputusan terbaru.

“Setelah pemungutan suara ulang, proses akan berlanjut dengan rekapitulasi di tingkat kecamatan, lalu diakhiri dengan rekapitulasi tingkat kabupaten sebelum penetapan hasil akhir,” lanjut Eskan.

Saat ini, KPU Empat Lawang masih berada dalam tahap koordinasi teknis, terutama terkait dengan anggaran dan logistik penyelenggaraan PSU. Dalam waktu dekat, pihaknya akan menggelar rapat koordinasi dengan KPU provinsi guna mematangkan persiapan.

“Surat keputusan resmi dari KPU baru saja keluar, jadi kami segera menyusun langkah-langkah strategis agar PSU berjalan lancar,” pungkasnya. 

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

Tekuk Fiorentina 2-1, Napoli Tak Biarkan Inter Tenang

Senin, 10 Maret 2025 | 01:21

Polda Jateng Tegas Larang Petasan Sepanjang Ramadan

Senin, 10 Maret 2025 | 00:59

Kluivert Tiba di Jakarta Ditemani Mantan Pemain Man United

Senin, 10 Maret 2025 | 00:41

Cegah Bencana Seperti di Jabotabek, Menteri ATR/BPN Evaluasi Tata Ruang di Jatim

Senin, 10 Maret 2025 | 00:25

Asiang Versus JACCS MPM Finance, Peneliti IPD-LP Yakin Hakim MA Lebih Adil

Minggu, 09 Maret 2025 | 23:58

Beri Bantuan untuk Korban Banjir di Candulan, Okta Kumala Dewi Berharap Ada Solusi Jangka Panjang

Minggu, 09 Maret 2025 | 23:41

PSU Empat Lawang Diikuti Dua Paslon, Pencoblosan pada 19 April 2025

Minggu, 09 Maret 2025 | 23:20

Update Banjir dan Longsor Sukabumi: 5 Orang Wafat, 4 Orang Hilang

Minggu, 09 Maret 2025 | 22:44

Menanti Keberanian Kejagung Bongkar Biang Kerok Korupsi Migas

Minggu, 09 Maret 2025 | 22:30

PTPN IV PalmCo Siapkan 23 Bus untuk Mudik di Sumatera dan Kalimantan

Minggu, 09 Maret 2025 | 22:18

Selengkapnya