Berita

Bupati Trenggalek, Nur Arifin/RMOL

Nusantara

Bupati Trenggalek Masuk Istana Pakai Kruk Penyangga Tubuh

KAMIS, 20 FEBRUARI 2025 | 09:54 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Berbeda dari ratusan kepala daerah lain yang mengikuti prosesi pelantikan di Istana Merdeka, Jakarta, pada Kamis, 20 Februari 2025, Bupati Trenggalek, Nur Arifin datang dengan menggunakan kruk penyangga kaki. 

Nur tampak memasuki kompleks Istana Merdeka dengan mengenakan seragam putih, lengkap dengan atribut. Tetapi Nur terlihat sangat kesulitan berjalan. 

Nur mengaku mengalami cedera saat berolahraga yang membuat kakinya harus dibantu kruk untuk berjalan. 


"Ada sport injury, ankle ligamennya putus," ungkapnya. 

Nur tetap mengikuti agenda gladi selama dua hari yakni pada 18-19 Februari 2025. Namun karena memaksakan diri hadir, kakinya sampai mengalami pembengkakan. 

"Kan kemarin sudah gladi dua hari. Malah yang gladi pertama kita ikut jalan cuma malamnya kaki saya bengkak," ujar Nur. 

Di hari pelantikan, Nur yang kakinya masih cedera langsung ke Istana. Ia tidak mengikuti prosesi kirab  dari Monas ke Istana. 

"Sebenernya kita pengen ikut jalan, cuma protokoler enggak boleh. Jadi langsung menunggu di tempat yang di disediakan," kata Nur.

Meski kondisi kakinya tidak baik, Nur mengaku tetap semangat hadir di upacara pelantikan kepala daerah serentak yang pertama digelar Indonesia.

"Acara ini kan bersejarah ya, sejak kita merdeka baru dilantik serentak di Istana Presiden," kata Nur. 

Supaya tetap kuat mengikuti upacara pelantikan dari awal hingga akhir, Nur mengaku telah mengonsumsi painkiller dan anti inflamasi.  

"Persiapannya cuma minum painkiller sama anti inflamasi biar kuat berdiri. Kita berdiri aja," kata Nur.

Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden, Yusuf Permana mencatat sebanyak 961 kepala daerah yang akan dilantik secara serentak hari ini di Istana Merdeka.  

"Sebanyak 961 kepala daerah yang terdiri dari 33 gubernur dan 33 wakil gubernur, 363 bupati dan 362 wakil bupati, serta 85 wali kota dan 85 wakil wali kota, akan dilantik dalam satu rangkaian prosesi," ungkap Yusuf.




Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Tiga Tahun UU TPKS: DPR Soroti Masalah Penegakan Hukum dan Temuan Kasus di Lapas

Kamis, 15 Januari 2026 | 12:08

Komisi III DPR Mulai Bahas RUU Perampasan Aset Tindak Pidana

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:48

Utang Luar Negeri Indonesia Kompak Menurun

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:34

Giliran Ketua DPD PDIP Jawa Barat Ono Surono Diperiksa KPK di Kasus OTT Bupati Bekasi

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:19

Muncul Tudingan Pandji Antek Asing di Balik Kegaduhan Mens Rea

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:04

Emas Antam Naik Terus, Tembus Rp2,67 Juta per Gram!

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:54

KPK Tak Segan Tetapkan Heri Sudarmanto Tersangka TPPU

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:43

TAUD Dampingi Aktivis Lingkungan Laporkan Dugaan Teror ke Bareskrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:28

Istana Ungkap Pertemuan Prabowo dan Ribuan Guru Besar Berlangsung Tertutup

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:27

Update Bursa: BEI Gembok Saham Tiga Saham Ini Akibat Lonjakan Harga

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:17

Selengkapnya