Berita

Penerbangan di Bandara Gatot Subroto Way Kanan mulai beroperasi/Diskominfotik Lampung

Nusantara

Bandara Gatot Subroto Way Kanan Kembali Beroperasi

Cek Rute dan Jadwalnya
JUMAT, 07 FEBRUARI 2025 | 05:06 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

Setelah cukup lama vakum, Bandara Gatot Subroto Way Kanan, Lampung, kembali beroperasi pada Rabu malam, 5 Februari 2025.

Penjabat Gubernur Lampung Samsudin meresmikan penerbangan perdana rute Way Kanan-Jakarta di Hangar Helikopter Pangkalan Udara Angkatan Darat (Lanudad) Gatot Subroto, Way Kanan dengan maskapai Citilink Indonesia menuju Bandara Halim Perdana Kusuma–Jakarta.

Samsudin mengatakan, dibukanya rute penerbangan Jakarta-Way Kanan sebagai sebuah terobosan besar di sektor transportasi. Hal ini diharapkan akan memberikan dampak positif bagi pertumbuhan ekonomi Kabupaten Way Kanan dan kabupaten-kabupaten sekitarnya.

Samsudin meminta seluruh masyarakat di Way Kanan dan kabupaten sekitar untuk memberikan dukungan sehingga rute penerbangan ini betul-betul menjadi penerbangan yang berkembang dan bertumbuh.

"Tumbuh itu bukan karena pesawat Citilinknya saja yang berjuang, yang berusaha, tetapi seluruh masyarakat yang ada di Way Kanan, masyarakat yang ada di OKU Selatan, OKU Timur, OKU, Lampung Barat," kata Samsudin dikutip dari RMOLLampung.

Adapun pelayanan penerbangan sipil di Bandara Gatot Subroto meliputi:

1. Pelayanan penerbangan PP maskapai Citilink Indonesia dengan rute Halim Perdana Kusuma (HLP)-Way Kanan (WTX) dengan jadwal penerbangan 2 kali seminggu, yaitu pada Rabu dan Minggu

2. Pelayanan penerbangan PP maskapai Susi Air dengan rute Lampung (TKG)-Way Kanan (WTX)-Palembang (PLM) dengan jadwal penerbangan 1 kali seminggu, yaitu pada  Sabtu.

Kemudian untuk waktu penerbangan dilakukan pada pukul 17.35 WIB dari Bandara Halim Perdanakusuma dan sampai di Bandara Gatot Subroto pada 19.00 WIB. 

Lalu kembali melakukan penerbangan menuju Bandara Halim Perdanakusuma pada pukul 19.30 WIB dan mendarat pada pukul 21.00 WIB.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya