Berita

Politikus PDIP Andi Faisal/Ist

Nusantara

Andi Faisal Pastikan PDIP Kawal Kemenangan Edi-Rendi di Kukar

MINGGU, 08 DESEMBER 2024 | 20:32 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

PDI Perjuangan siap mengawal kemenangan pasangan petahana, Edi Damansyah-Rendi Solihin pada Pilkada Kutai Kartanegara (Kukar) 2024 yang mencapai 68,5 persen suara.

Dikatakan Politikus PDIP Andi Faisal suara pasangan Edi-Rendi unggul dari dua rivalnya, yakni pasangan Dendi Suryadi-Alif Turiadi dan Awang Yacoub Luthman-Akhmad Zais.

"Suara rakyat adalah suara Tuhan. Dengan kemenangan ini, rakyat sudah memberikan amanah yang bulat kepada pasangan Edi-Rendi," ujar Andi kepada wartawan, Minggu 8 Desember 2024.

Menurutnya kemenangan Edi-Rendi tidak hanya mencerminkan harapan besar masyarakat, tetapi juga menunjukkan bahwa demokrasi telah berjalan sesuai koridor hukum.

"Pencalonan mereka memenuhi seluruh persyaratan administratif dan faktual yang sah secara hukum. Tidak ada alasan lagi untuk mempersoalkan hasil ini," ujarnya.

Namun, Andi menekankan bahwa perjuangan tidak berhenti saat rekapitulasi selesai. Tugas besar ke depan adalah memastikan suara rakyat ini benar-benar terwujud dalam bentuk pembangunan dan kebijakan yang berpihak pada masyarakat.

Dia mengingatkan bahwa demokrasi yang sehat tidak hanya soal memenangkan suara, tetapi juga menerima hasil pilihan rakyat dengan sikap dewasa dan penuh tanggung jawab.

"Kita semua punya tugas bersama untuk mengawal amanah ini agar Kukar bisa terus maju dan menjadi tempat yang lebih baik untuk generasi mendatang," tandasnya.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya