Berita

Tangkapan layar istri mantan Menteri Perdagangan Thomas Trikasih Lembong alias Tom Lembong, Franciska Wihardja/RMOL

Hukum

Istri Ungkap Pesan Tom Lembong dari Rutan Salemba

SENIN, 25 NOVEMBER 2024 | 14:26 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Istri mantan Menteri Perdagangan Thomas Trikasih Lembong alias Tom Lembong, Franciska Wihardja, mengungkap pesan dari sang suami yang berada di Rutan Salemba, Jakarta. 

Francisca mengatakan bahwa Tom Lembong menitip pesan kepada semua pihak yang turut serta memberikan dukungan.  

“Beliau hanya mengucapkan banyak terima kasih, dan dia tuh terharu sekali dengan dukungan semua orang yang dia tidak kenal, yang dia kenal, dengan doa dan semua yang memberikan,” ungkapnya usai sidang di depan ruang sidang Prof Oemar Seno Adji, di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Senin siang, 25 November 2024.

Franciska menuturkan, sang suami hanya bercerita kepada dirinya atas apa yang dialami belakangan ini. Bahkan, Tom Lembong merasa haru atas semua hal yang menimpanya. 

“Saya hanya bisa bercerita sama dia, apa yang saya baca, apa yang saya terima. Dan beliau itu sangat terharu dan benar-benar berterima kasih sedalam-dalamnya,” tuturnya. 

Sebagai istri, Franciska dan sang suami pun hanya bisa berdoa agar mendapatkan keadilan di negeri ini.

“Dan pasti berdoa bahwa Tuhan akan mengabulkan dia jadi yang dia inginkan, yang terbaik buat negara ini itu yang dia selalu dilakukan dan apa yang dia selalu inspirasikan kepada kami semua keluarga dan teman-teman,” tutupnya.

Mantan Menteri Perdagangan Thomas Trikasih Lembong ditahan di rumah tahanan (rutan) Salemba, Jakarta. 

Penahanan dilakukan usai Tom Lembong ditetapkan sebagai tersangka kasus dugaan korupsi impor gula di Kementerian Perdagangan pada tahun 2015-2016.

"Bahwa terhadap kedua tersangka dilakukan penahanan di rutan selama 20 hari ke depan. Untuk tersangka TTL di Rutan Salemba Cabang Kejaksaan Negeri Jakarta Selatan,” kata Direktur Penyidikan Jampidsus Kejagung Abdul Qohar di Kejagung, Jakarta Selatan pada Selasa, malam 29 Oktober 2024.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Sehari Usai Pencoblosan, Pj Gubernur DKI Lantik Walikota Jakpus

Kamis, 28 November 2024 | 22:00

Timses Zahir-Aslam Kena OTT Dugaan ‘Money Politik’ di Pilkada Batubara

Kamis, 28 November 2024 | 21:51

Polri Perkuat Kerja Sama Bareng Dukcapil Kemendagri

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

KPK Tahan 3 Ketua Pokja Paket Pekerjaan Perkeretaapian DJKA

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

Firli Bahuri Tak Hadiri Pemeriksaan Polisi karena Ada Pengajian

Kamis, 28 November 2024 | 21:25

Ini Kebijakan Baru Mendikdasmen Untuk Mudahkan Guru

Kamis, 28 November 2024 | 21:22

Rupiah Terangkat Pilkada, Dolar AS Masih di Rp15.800

Kamis, 28 November 2024 | 21:13

Prabowo Menangis di Depan Ribuan Guru Indonesia

Kamis, 28 November 2024 | 21:11

Pengamat: RK-Suswono Kalah karena Meremehkan Pramono-Doel

Kamis, 28 November 2024 | 21:04

Perbaiki Tata Ekosistem Logistik Nasional, Mendag Budi Sosialisasi Aturan Baru

Kamis, 28 November 2024 | 21:02

Selengkapnya