Berita

Tangkapan layar Pakar intelijen, Connie Rakahanduni dalam podcast Akbar Faizal Uncensored, pada Jumat malam, 22 November 2024/Repro

Politik

Connie Heran Hasto Bakal Dijadikan Tersangka

MINGGU, 24 NOVEMBER 2024 | 00:17 WIB | LAPORAN: AHMAD SATRYO

Informasi mengenai Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto akan ditetapkan sebagai tersangka, membuat heran pakar intelijen Connie Rakahanduni.

Dia menyampaikan hal tersebut dalam podcast Akbar Faizal Uncensored, yang hadir sebagai narasumber bersama Hasto, ditayangkan perdana pada Jumat malam, 22 November 2024.

Connie mengaku diinformasikan oleh koleganya yang juga aparata penegak hukum, mengenai rencana penetapan Hasto sebagai tersangka.


"File-nya itu sudah siap, bahwa beliau (Hasto) tersangka itu tinggal diumumkan," ujar Connie dikutip Kantor Berita Politik dan Ekonomi RMOL  pada Sabtu, 23 November 2024.

Dalam pembicaraan tersebut, Connie mendapati alasan Hasto ingin ditersangkakan, yang ternyata terkait dengan pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2024 di beberapa wilayah pemilihan gubernur dan wakil gubernur (pilgub).

"Dia bilang gini; 'sahabat loe tolong loe bilangin, berhenti bersuara keras, utamanya berjuangnya di Sumatera Utara, dan di Jawa Tengah, dan di DKI juga," urainya.

Yang membuat Connie tambah heran, Hasto juga bakal ditetapkan sebagai tersangka bukan dalam kasus pilkada, tetapi kasus usang yang telah lama tidak selesai ditangani oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

"Nah, buat aku ini kan mengingatkan beberapa bulan yang lalu. Gue di-warning yang sama juga kan. Jadi negara ini tuh menurut aku jadi lucu juga ya," keluhnya.

"Kita nih rakyat, bayar pajak makin besar-makin besar dengan segala macam, tapi ujung-ujungnya semua tuh kayak-kayak sandiwara politik," demikian Connie menambahkan.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Tiga Tahun UU TPKS: DPR Soroti Masalah Penegakan Hukum dan Temuan Kasus di Lapas

Kamis, 15 Januari 2026 | 12:08

Komisi III DPR Mulai Bahas RUU Perampasan Aset Tindak Pidana

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:48

Utang Luar Negeri Indonesia Kompak Menurun

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:34

Giliran Ketua DPD PDIP Jawa Barat Ono Surono Diperiksa KPK di Kasus OTT Bupati Bekasi

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:19

Muncul Tudingan Pandji Antek Asing di Balik Kegaduhan Mens Rea

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:04

Emas Antam Naik Terus, Tembus Rp2,67 Juta per Gram!

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:54

KPK Tak Segan Tetapkan Heri Sudarmanto Tersangka TPPU

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:43

TAUD Dampingi Aktivis Lingkungan Laporkan Dugaan Teror ke Bareskrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:28

Istana Ungkap Pertemuan Prabowo dan Ribuan Guru Besar Berlangsung Tertutup

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:27

Update Bursa: BEI Gembok Saham Tiga Saham Ini Akibat Lonjakan Harga

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:17

Selengkapnya