Berita

Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Letjen TNI Suharyanto, saat memberikan keterangan kepada awak media di Jakarta, Rabu, 20 November 2024/Net

Politik

BNPB Pastikan Stok Makanan untuk Korban Erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki Aman

RABU, 20 NOVEMBER 2024 | 17:20 WIB | LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL

Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) memastikan stok makanan untuk warga yang mengungsi akibat erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki di Desa Klatanlo, Wulanggitang, Kabupaten Flores Timur, Nusa Tenggara Timur (NTT) aman hingga 2 minggu ke depan.

Kepala BNPB, Letjen TNI Suharyanto mengatakan, jumlah pengungsi hingga saat ini semakin berkurang. Bahkan, secara berangsur-angsur warga sudah mengungsi ke tempat saudara atau kerabat.

"Dan yang mengungsi di rumah saudara dan kerabatnya pemerintah tidak lepas, tetap dikasih namanya dana tunggu hunian, Rp500 ribu kali 6 bulan," kata Suharyanto didampingi Menteri Sosial Saifullah Yusuf alias Gus Ipul kepada wartawan di Graha BNPB, Jakarta Timur, Rabu, 20 November 2024.

Suharyanto menjelaskan, pemerintah melalui Kementerian Sosial (Kemensos) juga telah memberikan bantuan.

"Dan kami pastikan sampai hari ini untuk makan minum terjamin. Bahkan stoknya sampai dua minggu ke depan masih terpenuhi," terang Suharyanto.

Suharyanto menambahkan, BNPB dan Kemensos telah bersepakat bahwa pemerintah akan memberikan bantuan setelah 1 bulan kemudian. Mengingat, saat ini masih banyak bantuan yang berdatangan dari masyarakat.

"Nah kami sepakat BNPB dengan Kemensos, kita akan memberikan bantuan nanti setelah sebulan ke depan. Karena biasanya di tempat-tempat bencana yang lain, setelah sebulan itu sudah tidak ada lagi bantuan dari nonpemerintah. Sehingga tentu saja masyarakat mengharapkan bantuan pemerintah. Istilah kami itu kita main panjang," pungkasnya.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Sehari Usai Pencoblosan, Pj Gubernur DKI Lantik Walikota Jakpus

Kamis, 28 November 2024 | 22:00

Timses Zahir-Aslam Kena OTT Dugaan ‘Money Politik’ di Pilkada Batubara

Kamis, 28 November 2024 | 21:51

Polri Perkuat Kerja Sama Bareng Dukcapil Kemendagri

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

KPK Tahan 3 Ketua Pokja Paket Pekerjaan Perkeretaapian DJKA

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

Firli Bahuri Tak Hadiri Pemeriksaan Polisi karena Ada Pengajian

Kamis, 28 November 2024 | 21:25

Ini Kebijakan Baru Mendikdasmen Untuk Mudahkan Guru

Kamis, 28 November 2024 | 21:22

Rupiah Terangkat Pilkada, Dolar AS Masih di Rp15.800

Kamis, 28 November 2024 | 21:13

Prabowo Menangis di Depan Ribuan Guru Indonesia

Kamis, 28 November 2024 | 21:11

Pengamat: RK-Suswono Kalah karena Meremehkan Pramono-Doel

Kamis, 28 November 2024 | 21:04

Perbaiki Tata Ekosistem Logistik Nasional, Mendag Budi Sosialisasi Aturan Baru

Kamis, 28 November 2024 | 21:02

Selengkapnya