Berita

Donald Trump Jr./Net

Dunia

PEMILU AMERIKA SERIKAT

Putra Trump Bakal Kabur Dari AS Jika Ayahnya Kalah

RABU, 06 NOVEMBER 2024 | 13:20 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Jika Donald Trump kalah dalam pemilihan presiden Amerika Serikat, putranya, Donald Trump Jr. mengaku akan kabur dari negara itu. 

Dalam video TikTok, pengusaha berusia 46 tahun itu merespons pertanyaan dari wartawan tentang apa yang akan dilakukan jika ayahnya, Trump kalah dari kandidat Partai Demokrat, Kamala Harris. 

Trump Jr. kemudian menjawab dengan nada bercanda bahwa ia akan pergi dari AS untuk menghindari potensi hukuman setelah pemimpin Demokrat dinyatakan menang. 

"Jika kita tidak menang, maka saya mungkin, Anda tahu, dengan cara Demokrat beroperasi, perlu terbang ke negara yang tidak memberlakukan ekstradisi dan mendirikan usaha di sana sehingga saya tidak berakhir di gulag bersama Elon (Musk) dan yang lainnya," kata Trump Jr. seperti dimuat LBC News pada Rabu, 6 November 2024.

Jika mantan presiden AS kembali menang, maka Trump Jr. mengatakan dia mungkin akan cukup sibuk dengan transisi, mengacu pada tim yang bertanggung jawab untuk mengelola pemindahan kekuasaan.

Dia menyatakan keinginan untuk menyingkirkan pejabat tertentu untuk mencegah mereka kembali ke posisi yang berpengaruh.

"Kami akan memastikan orang-orang itu tidak masuk ke pemerintahan, menciptakan jalan bagi orang-orang seperti Elon, Ron Paul, dan Tulsi (Gabbard), Anda tahu, agar mereka dapat melakukan apa yang terbaik bagi mereka," ujarnya. 

Menutup video, Trump Jr. berkata, "Dengan cara apa pun, kita akan sibuk, santai, atau bersembunyi."

Kandidat dari Partai Republik itu, seperti yang diharapkan, telah memenangkan sejumlah negara bagian penting termasuk Texas, Florida, dan Ohio.

Saingannya dari Demokrat telah memenangkan negara bagian biru termasuk Massachusetts, Maryland, dan Vermont.

Setiap kandidat membutuhkan 270 suara elektoral untuk mencapai Gedung Putih.

Menurut jajak pendapat, persaingan diperkirakan sangat ketat dan akan diputuskan oleh beberapa negara bagian yang masih belum jelas pemenangnya.

Populer

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Pilkada Jateng dan Sumut Memanas Buntut Perseteruan PDIP Vs Jokowi

Minggu, 03 November 2024 | 13:16

Ketum PITI Sayangkan Haikal Hasan Bikin Gaduh soal Kewajiban Sertifikasi Halal

Kamis, 31 Oktober 2024 | 20:01

Inilah Susunan Dewan Komisaris IPC TPK Baru

Jumat, 01 November 2024 | 01:59

Komandan IRGC: Serangan Balasan Iran Melampaui Ekspektasi Israel

Jumat, 01 November 2024 | 12:04

Hizbullah Bombardir Pangkalan Militer Israel Pakai Rudal, Sirine Berdengung Kencang

Sabtu, 02 November 2024 | 18:04

UPDATE

Bahaya Buat UMKM, Pemerintah Harus Tolak Aplikasi Temu

Rabu, 06 November 2024 | 10:11

BRI Peduli Gerak Cepat Bantu Korban Terdampak Erupsi Gunung Lewotobi Laki Laki

Rabu, 06 November 2024 | 10:09

Jazuli Juwaini Dukung Penuh Aksi Global Depak Israel dari PBB

Rabu, 06 November 2024 | 10:05

Kemendag akan Tindak Tegas e-Commerce yang Jual iPhone 16 dan Google Pixel

Rabu, 06 November 2024 | 10:01

KPK Kecewa MA Korting Hukuman Mardani Maming

Rabu, 06 November 2024 | 09:58

Mendesak Pembentukan Badan Khusus Penanganan Judol

Rabu, 06 November 2024 | 09:52

PLN Icon Plus Gelar Sharing Session Mitra Marketer Eksternal SBU Regional Jawa Timur

Rabu, 06 November 2024 | 09:47

Trump Diduga Gandeng Melania Palsu ke TPS Florida

Rabu, 06 November 2024 | 09:42

Kemkop dan Menko Pemmas Genjot Peran Aktif Koperasi

Rabu, 06 November 2024 | 09:35

Kementan Targetkan PDB Pertanian Naik jadi 4,81 Persen pada 2029

Rabu, 06 November 2024 | 09:32

Selengkapnya