Berita

Menteri Keuangan Sri Mulyani (tengah)/Ist

Politik

Sri Mulyani Perkuat Koordinasi dengan Para Menteri soal APBN

MINGGU, 27 OKTOBER 2024 | 09:10 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Kegiatan retreat Kabinet Merah Putih di Akademi Militer Magelang, Jawa Tengah, dimanfaatkan Menteri Keuangan Sri Mulyani untuk memperkuat koordinasi bersama Wamankeu Suahasil Nazara dan Anggito Abimanyu.

Di sela-sela kegiatan retreat, Sri Mulyani mengajak diskusi partnernya tersebut mengenai Keuangan Negara dan Anggaran Pendapatan dan Belanja (APBN).

"Saya juga memberikan materi mengenai APBN 2024 dan APBN 2025 yang akan dijalankan oleh para Menteri dan Wamen serta Kepala Lembaga Kabinet Merah Putih," kata Sri seperti dikutip melalui akun Instagram resminya, Minggu 27 Oktober 2024.

Menurutnya, diperlukan penyesuaian dan pemahaman yang sama sehingga dapat bekerja lancar dan baik sesuai prioritas Presiden Prabowo Subianto 

"Kami melakukan langkah antisipatif dan proaktif terutama mendukung anggota Kabinet Merah Putih yang baru pertama memimpin kementerian atau lembaga pemerintah," kata Sri Mulyani.

Sri Mulyani melanjutkan, retreat Kabinet Merah Putih yang diikuti para menteri, Wakil Menteri, Kepala Badan, Utusan Khusus dan Staf Khusus Presiden tampak sangat antusias.

"Suasana Bukit Tidar Magelang yang bersih dan hijau serta lebih sejuk dibanding Jakarta, menimbulkan semangat, membuka pikiran segar sehingga nyaman berfokus pada materi pembekalan," pungkas Sri Mulyani.


Populer

Prabowo Perintahkan Sri Mulyani Pangkas Anggaran Seremonial

Kamis, 24 Oktober 2024 | 01:39

Karangan Bunga untuk Ferry Juliantono Terus Berdatangan

Selasa, 22 Oktober 2024 | 12:24

Jejak S1 dan S2 Bahlil Lahadalia Tidak Terdaftar di PDDikti

Sabtu, 19 Oktober 2024 | 14:30

KPK Usut Keterlibatan Rachland Nashidik dalam Kasus Suap MA

Jumat, 25 Oktober 2024 | 23:11

UI Buka Suara soal Gelar Doktor Kilat Bahlil Lahadalia

Senin, 21 Oktober 2024 | 16:21

Hikmah Heboh Fufufafa

Minggu, 20 Oktober 2024 | 19:22

Begini Kata PKS Soal Tidak Ada Kader di Kabinet Prabowo-Gibran

Minggu, 20 Oktober 2024 | 15:45

UPDATE

DPR Sambut Baik Upaya Indonesia Ingin Gabung BRICS Plus

Senin, 28 Oktober 2024 | 05:53

Divonis 20 Tahun Penjara, Pelaku Pembunuhan di Subang Ajukan Kasasi

Senin, 28 Oktober 2024 | 05:37

Asupan Protein Ikan Pegang Peran Penting Gizi Rakyat

Senin, 28 Oktober 2024 | 05:15

Fraksi PKS Dukung Visi Swasembada Pangan dan Energi Prabowo

Senin, 28 Oktober 2024 | 04:58

Aksi Heroik Kapal Bakamla

Senin, 28 Oktober 2024 | 04:46

Lahan Tembakau Blora Berkembang Pesat, Petani Sejahtera

Senin, 28 Oktober 2024 | 04:03

Bermain Imbang 0-0 Lawan Australia, Timnas U-17 Pastikan Lolos Piala Asia

Senin, 28 Oktober 2024 | 03:50

Bukit Tidar yang Penuh Kenangan

Senin, 28 Oktober 2024 | 03:24

DPD Dorong Lemhanas Bikin Film Bertema Patriotisme

Senin, 28 Oktober 2024 | 03:08

Pakar Hukum Endus Ada Pengkondisian Kasus Denny Indrayana

Senin, 28 Oktober 2024 | 02:29

Selengkapnya