Berita

Ilustrasi/Net

Sepak Bola

Liga 1 Dipastikan Tetap Bergulir Saat Piala AFF 2024

RABU, 23 OKTOBER 2024 | 19:58 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Kompetisi kasta tertinggi, Liga 1 2024-2025, akan tetap berjalan sesuai jadwal saat gelaran Piala AFF 2024. 

Keputusan ini diambil PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator kompetisi, karena Liga 1 sudah cukup banyak terhenti oleh jeda internasional alias FIFA Matchday. Ditambah, PSSI kini punya kebijakan untuk memanggil pemain H-5 sebelum FIFA Matchday, membuat Liga 1 harus mengalah.

Nah, jika Liga 1 kembali berhenti saat Piala AFF, maka jadwal kompetisi akan makin molor. Sehingga, agar bisa tepat jadwal, Liga 1 bakal terus bergulir selama Piala AFF 2024.

"Untuk musim ini saat Piala AFF, (Liga 1) jalan terus. Kualifikasi (Piala Dunia 2026) baru berhenti," ucap Direktur Utama PT LIB, Ferry Paulus, kepada wartawan, Rabu, 23 Oktober 2024.

"Selebihnya (Liga 1) jalan terus (saat agenda) Tim U-20 dan Tim U-18. Untuk SEA Games, nanti kami pikirkan karena ada yang sudah kami kasih slot untuk berhenti. Kita lihat jadwal tiga tahun ke depan," paparnya.

Piala AFF 2024 akan digelar antara 8 Desember 2024 hingga 5 Januari 2025. Indonesia berada di Grup B bersama Vietnam, Filipina, Myanmar, dan Laos.

Turnamen dua tahunan ini semula akan digelar pada 23 November-21 Desember 2024, namun kemudian dimundurkan. AFF beralasan, pengunduran jadwal Piala AFF 2024 agar peserta turnamen bisa tampil dengan kekuatan terbaiknya.

Di sisi lain, PSSI mungkin tidak akan tampil dengan kekuatan terbaik. Sebab, ada kemungkinan klub-klub Liga 1 tidak melepas pemain andalannya untuk membela Merah Putih ke Piala AFF 2024.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Sehari Usai Pencoblosan, Pj Gubernur DKI Lantik Walikota Jakpus

Kamis, 28 November 2024 | 22:00

Timses Zahir-Aslam Kena OTT Dugaan ‘Money Politik’ di Pilkada Batubara

Kamis, 28 November 2024 | 21:51

Polri Perkuat Kerja Sama Bareng Dukcapil Kemendagri

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

KPK Tahan 3 Ketua Pokja Paket Pekerjaan Perkeretaapian DJKA

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

Firli Bahuri Tak Hadiri Pemeriksaan Polisi karena Ada Pengajian

Kamis, 28 November 2024 | 21:25

Ini Kebijakan Baru Mendikdasmen Untuk Mudahkan Guru

Kamis, 28 November 2024 | 21:22

Rupiah Terangkat Pilkada, Dolar AS Masih di Rp15.800

Kamis, 28 November 2024 | 21:13

Prabowo Menangis di Depan Ribuan Guru Indonesia

Kamis, 28 November 2024 | 21:11

Pengamat: RK-Suswono Kalah karena Meremehkan Pramono-Doel

Kamis, 28 November 2024 | 21:04

Perbaiki Tata Ekosistem Logistik Nasional, Mendag Budi Sosialisasi Aturan Baru

Kamis, 28 November 2024 | 21:02

Selengkapnya