Berita

Anggota DPR Fraksi Partai Demokrat, Rizki Natakusumah (ketiga dari kiri)/Istimewa

Politik

Jadi Ketua BURT DPR, Rizki Natakusumah Berterima Kasih kepada Ibas

RABU, 23 OKTOBER 2024 | 16:23 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Jabatan Ketua Badan Urusan Rumah Tangga (BURT) periode 2024-2029 yang dipercayakan kepada anggota DPR RI Fraksi Partai Demokrat, Rizki Natakusumah, tak lepas dari peran Ketua Fraksi Partai Demokrat DPR, Edhie Baskoro Yudhoyono atau yang akrab disapa Ibas.

Rizki yang tengah memasuki periode kedua sebagai anggota DPR pun berterima kasih atas kepercayaan yang diberikan oleh Ibas dan Fraksi Partai Demokrat. Dia bertekad untuk melaksanakan tugas tersebut dengan sebaik-baiknya. 

“Saya mendapatkan penugasan dari Fraksi Partai Demokrat dan Mas Ibas Yudhoyono, saya ucapkan terimakasih kepada beliau yang sudah mempercayakan generasi muda seperti saya untuk turut mengambil peran di DPR RI. Saya merasa terhormat dan bertekad untuk melaksanakan tugas ini dengan sebaik-baiknya," ujar Rizki dalam keterangannya, Rabu, 23 Oktober 2024. 

Legislator Dapil Banten I ini menilai kinerja BURT DPR ke depan harus dioptimalkan, mengingat parlemen memiliki tugas legislatif dan penyerapan aspirasi masyarakat yang amat penting.  

Selain itu, Rizki memastikan bahwa BURT DPR akan langsung bekerja keras dan menetapkan agenda kegiatan ke depan. 

Rizki menuturkan, harapan masyarakat dari seluruh penjuru Indonesia untuk bisa memiliki wakil di DPR yang bekerja secara optimal harus dipenuhi.

“Masyarakat berharap bahwa wakilnya bisa bekerja sekeras mungkin untuk mewakili aspirasinya, tugas DPR RI ke depan akan menjadi sangat berat, ekspektasi masyarakat ini harus dipenuhi sehingga kegiatan anggota DPR RI dalam menjalankan fungsi legislatif dan dalam rangka menyerap aspirasi masyarakat dari seluruh daerah harus didukung dan dioptimalkan," pungkasnya.

Populer

Prabowo Perintahkan Sri Mulyani Pangkas Anggaran Seremonial

Kamis, 24 Oktober 2024 | 01:39

Karangan Bunga untuk Ferry Juliantono Terus Berdatangan

Selasa, 22 Oktober 2024 | 12:24

Jejak S1 dan S2 Bahlil Lahadalia Tidak Terdaftar di PDDikti

Sabtu, 19 Oktober 2024 | 14:30

KPK Usut Keterlibatan Rachland Nashidik dalam Kasus Suap MA

Jumat, 25 Oktober 2024 | 23:11

UI Buka Suara soal Gelar Doktor Kilat Bahlil Lahadalia

Senin, 21 Oktober 2024 | 16:21

Hikmah Heboh Fufufafa

Minggu, 20 Oktober 2024 | 19:22

Begini Kata PKS Soal Tidak Ada Kader di Kabinet Prabowo-Gibran

Minggu, 20 Oktober 2024 | 15:45

UPDATE

DPR Sambut Baik Upaya Indonesia Ingin Gabung BRICS Plus

Senin, 28 Oktober 2024 | 05:53

Divonis 20 Tahun Penjara, Pelaku Pembunuhan di Subang Ajukan Kasasi

Senin, 28 Oktober 2024 | 05:37

Asupan Protein Ikan Pegang Peran Penting Gizi Rakyat

Senin, 28 Oktober 2024 | 05:15

Fraksi PKS Dukung Visi Swasembada Pangan dan Energi Prabowo

Senin, 28 Oktober 2024 | 04:58

Aksi Heroik Kapal Bakamla

Senin, 28 Oktober 2024 | 04:46

Lahan Tembakau Blora Berkembang Pesat, Petani Sejahtera

Senin, 28 Oktober 2024 | 04:03

Bermain Imbang 0-0 Lawan Australia, Timnas U-17 Pastikan Lolos Piala Asia

Senin, 28 Oktober 2024 | 03:50

Bukit Tidar yang Penuh Kenangan

Senin, 28 Oktober 2024 | 03:24

DPD Dorong Lemhanas Bikin Film Bertema Patriotisme

Senin, 28 Oktober 2024 | 03:08

Pakar Hukum Endus Ada Pengkondisian Kasus Denny Indrayana

Senin, 28 Oktober 2024 | 02:29

Selengkapnya