Berita

Foto drone Korea Selatan yang dirilis KCNA/AP

Dunia

Korut Rilis Foto Drone Propaganda Korsel yang Jatuh di Pyongyang

MINGGU, 20 OKTOBER 2024 | 12:17 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Sisa pesawat nirawak atau drone Korea Selatan yang disebut membawa selebaran propaganda ke Pyongyang berhasil ditemukan. 

Kantor Berita Resmi Korea Utara KCNA pada Minggu, 20 Oktober 2024 merilis gambar yang diklaim menunjukkan sisa-sisa setidaknya satu drone Seoul yang jatuh di ibu kota Pyongyang.

Menurut juru bicara Kementerian Pertahanan Pyongyang, puing drone ditemukan selama operasi pencarian di tanggal 13 Oktober. 

"Investigasi Korea Utara membuktikan secara ilmiah bahwa pesawat nirawak itu berasal dari ROK," kata juru bicara yang tidak disebutkan namanya.

Pejabat Korea Utara mengklaim drone itu berjenis sama dengan pesawat nirawak yang dipasang di kendaraan yang dipamerkan militer Korea Selatan selama acara Hari Angkatan Bersenjata di Seoul pada tanggal 1 Oktober tahun lalu.

KCNA merilis beberapa gambar dari apa yang diklaimnya sebagai pesawat nirawak yang ditemukan kembali, termasuk satu gambar yang menunjukkan pesawat nirawak itu tersangkut di pohon dan gambar lainnya yang menampilkan warga Korea Utara yang tampaknya adalah pejabat.

Analis senior di Institut Korea untuk Penyatuan Nasional, Hong Min mengatakan berdasarkan gambar yang dirilis oleh Korea Utara, drone itu merupakan pengintai jarak jauh kecil yang digunakan oleh militer Korea Selatan.

"Itu adalah model yang sama yang dipamerkan militer kita selama acara Hari Angkatan Bersenjata tahun lalu," ujarnya.

Militer Korea Selatan awalnya membantah telah mengirim pesawat nirawak, tetapi kemudian menolak berkomentar.

"Tidak ada gunanya memverifikasi atau menanggapi klaim sepihak Korea Utara," kata mereka dalam pernyataan singkat hari Sabtu, 19 Oktober 2024. 

Korea Utara sebelumnya telah memperingatkan bahwa mereka akan menanggapi penerbangan drone lainnya sebagai deklarasi perang.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Sehari Usai Pencoblosan, Pj Gubernur DKI Lantik Walikota Jakpus

Kamis, 28 November 2024 | 22:00

Timses Zahir-Aslam Kena OTT Dugaan ‘Money Politik’ di Pilkada Batubara

Kamis, 28 November 2024 | 21:51

Polri Perkuat Kerja Sama Bareng Dukcapil Kemendagri

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

KPK Tahan 3 Ketua Pokja Paket Pekerjaan Perkeretaapian DJKA

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

Firli Bahuri Tak Hadiri Pemeriksaan Polisi karena Ada Pengajian

Kamis, 28 November 2024 | 21:25

Ini Kebijakan Baru Mendikdasmen Untuk Mudahkan Guru

Kamis, 28 November 2024 | 21:22

Rupiah Terangkat Pilkada, Dolar AS Masih di Rp15.800

Kamis, 28 November 2024 | 21:13

Prabowo Menangis di Depan Ribuan Guru Indonesia

Kamis, 28 November 2024 | 21:11

Pengamat: RK-Suswono Kalah karena Meremehkan Pramono-Doel

Kamis, 28 November 2024 | 21:04

Perbaiki Tata Ekosistem Logistik Nasional, Mendag Budi Sosialisasi Aturan Baru

Kamis, 28 November 2024 | 21:02

Selengkapnya