Berita

Mahfud MD/Ist

Politik

Ibunda Sakit, Mahfud Batal Hadiri Pelantikan Prabowo-Gibran

MINGGU, 20 OKTOBER 2024 | 07:44 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Mantan Cawapres 2024 Mahfud MD  mengkonfirmasi tidak akan menghadiri pelantikan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.

Hal ini diumumkan Mahfud lewat akun X resminya, Minggu 20 Oktober 2024.

"Pagi seharusnya saya siap-siap ke Gedung MPR untuk menghadiri Pelantikan Presiden. Tetapi tiba-tiba saya harus menengok Ibu di Surabaya," kata Mahfud.


Mantan Menkopolhukam era Presiden Joko Widodo alias Jokowi itu pun mengaku sudah memberitahukan kepada Pimpinan MPR bahwa dirinya absen pada acara pelantikan Prabowo-Gibran. 

"Ibu saya sdh berusia 94 tahun, mudah-mudahan disehatkan oleh Allah SWT," ungkap eks Hakim Mahkamah Konstitusi itu.

Selain Mahfud, Presiden kelima Indonesia, Megawati Soekarnoputri dikonfirmasi juga tidak akan menghadiri pelantikan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka

Ketua MPR, Ahmad Muzani mengatakan, pihaknya sudah menyampaikan surat undangan kepada Megawati. Namun karena alasan kesehatan, Ketua Umum PDIP itu tidak bisa hadir dalam pelantikan Presiden dan Wakil Presiden 2024-2029.

"Beliau baru saja tiba dari perjalanan lawatan ke Uzbekistan. Perjalanan yang panjang menyebabkan Ibu (Megawati) kondisinya kurang fit dan flu, maka ibu memutuskan untuk beristirahat," kata Muzani di Komplek Parlemen Senayan, Jakarta, Sabtu, 19 Oktober 2024.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Kesiapan Listrik dan Personel Siaga PLN Diapresiasi Warga

Sabtu, 10 Januari 2026 | 21:51

Megawati Minta Kader Gotong-Royong Bantu Sumatera

Sabtu, 10 Januari 2026 | 21:35

Muannas Peringatkan Pandji: Ibadah Salat Bukan Bahan Lelucon

Sabtu, 10 Januari 2026 | 21:28

Saksi Cabut dan Luruskan Keterangan Terkait Peran Tian Bahtiar

Sabtu, 10 Januari 2026 | 20:53

Rocky Gerung: Bagi Megawati Kemanusiaan Lebih Penting

Sabtu, 10 Januari 2026 | 20:40

Presiden Jerman: Kebijakan Trump Merusak Tatanan Dunia

Sabtu, 10 Januari 2026 | 19:53

Ostrakisme Demokrasi Athena Kuno: Kekuasaan Rakyat Tak Terbatas

Sabtu, 10 Januari 2026 | 19:31

Megawati Resmikan Pendirian Kantor Megawati Institute

Sabtu, 10 Januari 2026 | 18:53

Khamenei Peringatkan Trump: Penguasa Arogan Akan Digulingkan

Sabtu, 10 Januari 2026 | 18:06

NST 2026 Perkuat Seleksi Nasional SMA Kemala Taruna Bhayangkara

Sabtu, 10 Januari 2026 | 17:36

Selengkapnya