Berita

Laga Bahrain vs Indonesia yang berakhir secara kontroversial pada 10 Oktober 2024/PSSI

Sepak Bola

Bahrain Ketakutan, Minta Laga Away Lawan Indonesia Dipindah ke Tempat Netral

KAMIS, 17 OKTOBER 2024 | 00:53 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Aksi netizen suporter Indonesia terkait hasil imbang kontroversial beberapa waktu lalu rupanya membuat pihak Bahrain ketar-ketir. Pihak Asosiasi Sepak Bola Bahrain bahkan telah mengirim permintaan kepada AFC untuk memindahkan laga tandang di Indonesia ke tempat netral.

Bahrain dijadwalkan melakoni laga tandang melawan Timnas Indonesia di Jakarta pada Maret 2025. 

Namun, seiring kemarahan sebagian suporter Indonesia, Asosiasi Sepak Bola Bahrain (BFA) mengeluarkan pernyataan resmi yang salah satunya meminta laga tandang itu tidak dilangsungkan di Indonesia.


BFA mengkhawatirkan keselamatan anggota Timnas Bahrain kalau pertandingan tetap digelar di Jakarta.

"Sejalan dengan keinginan Asosiasi Sepakbola Bahrain (BFA) dalam memastikan keamanan dari para anggotanya, terutama anggota tim nasional, asosiasi sedang dalam proses penanganan FIFA dan AFC untuk menyampaikan kepada mereka tentang tindakan yang tidak bisa diterima terhadap BFA, sekaligus ancaman-ancaman, kata-kata penghinaan, dan fitnah yang bisa berimbas pada keselamatan dari anggota tim nasional ketika mereka bertemu Timnas Indonesia di laga tandang yang digelar di Jakarta," tulis pernyataan resmi BFA yang dikutip redaksi, Rabu, 16 Oktober 2024.

"Asosiasi akan mengirimkan permohonan untuk memindahkan pertandingannya dari Indonesia untuk menjaga keselamatan tim nasional karena ini adalah prioritas kami, terutama karena FIFA dan AFC sangat memperhatikan keselamatan dari tim-tim yang berpartisipasi di dalam kompetisi-kompetisi mereka," sambung pernyataan BFA.

Suporter Merah Putih meradang usai Indonesia ditahan Bahrain 2-2 pada matchday 3 putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia pekan lalu. Kemarahan mereka dipicu oleh keputusan wasit asal Oman, Ahmed Al Kaf, yang dinilai menguntungkan tuan rumah Bahrain.

Salah satunya, membiarkan laga tetap berlangsung meski telah lewat hingga 3 menit lebih dari tambahan waktu babak kedua. Hingga akhirnya Bahrain bisa menyamakan kedudukan menjadi 2-2.

Usai laga, suporter Indonesia pun menyerang wasit juga Timnas Bahrain termasuk para pemainnya melalui media sosial. PSSI juga telah mengirim surat protes terkait pertandingan itu kepada AFC, namun ditolak.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Keterlambatan Klarifikasi Eggi Sudjana Memicu Fitnah Publik

Kamis, 15 Januari 2026 | 02:10

DPRD DKI Sahkan Dua Ranperda

Kamis, 15 Januari 2026 | 02:05

Tak Ada Kompromi dengan Jokowi Sebelum Ijazah Palsu Terbongkar

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:37

Pernyataan Oegroseno soal Ijazah Jokowi Bukan Keterangan Sembarangan

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:22

Bongkar Tiang Monorel

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:00

Gus Yaqut, dari Sinar Gemilang hingga Berlabel Tersangka

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:44

IPC Terminal Peti Kemas Bukukan Kinerja 3,6 Juta TEUs

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:34

Jokowi vs Anies: Operasi Pengalihan Isu, Politik Penghancuran Karakter, dan Kebuntuan Narasi Ijazah

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:03

Eggi Sudjana dan Jokowi Saling Puji Hebat

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:41

Ketidakpastian Hukum di Sektor Energi Jadi Ancaman Nyata bagi Keuangan Negara

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:39

Selengkapnya