Berita

Motor Johann Zarco di GP Mandalika didesain dengan corak nuansa budaya Indonesia/Net

Olahraga

Motor Johann Zarco Pamerkan Corak Indonesia di MotoGP Mandalika

JUMAT, 27 SEPTEMBER 2024 | 04:59 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Akan ada sesuatu yang berbeda dari pembalap Castrol Honda LCR MotoGP Team, Johann Zarco, pada seri balapan MotoGP di Sirkuit Mandalika, Lombok, akhir pekan ini. 

Livery motor Zarco bakal menampilkan desain khas Indonesia.

Livery spesial karya Widhiarko itu menggambarkan elemen Dewa Batara Baruna. Desain itu bermakna sang penguasa samudera yang bergerak kencang secepat angin, juga dibalut dengan aksen tenun songket khas Nusa Tenggara.


"Merupakan suatu kehormatan memiliki tampilan yang mewakili kreativitas bertema 'Go Indonesia' dan budaya Indonesia di motor saya untuk Indonesia GP," ujar Zarco dalam keterangan persnya, Kamis (26/9). 

"Sangat menyenangkan melihat energi dan bakat yang dibawa oleh para desainer muda ini ditampilkan di depan seluruh dunia dalam ajang MotoGP," imbuhnya.

Inisiatif yang dilakukan Castrol Indonesia ini mendapat apresiasi Menteri Pemuda dan Olahraga, Dito Ariotedjo. Hal tersebut dianggap upaya untuk mendorong pengembangan inovasi anak muda.

"Program-program yang diadakan Castrol ini tidak hanya mendorong inovasi dan kreativitas, tetapi juga berkontribusi secara signifikan pada pendidikan dan pengembangan generasi muda kita. Pengalaman seperti ini memberikan mereka paparan di panggung dunia namun juga membina ambisi mereka," ucap Dito.

Sementara itu President Director Castrol Indonesia, Enjelita Jahja menegaskan, pengembangan produk oli ini bukan cuma untuk mengutamakan dunia balap. Masyarakat umum juga harus diberikan kualitas yang baik untuk kendaraannya.

"Kami bekerja sama dengan Aprilia Racing MotoGP Team dan Castrol Honda LCR MotoGP Team, wujud keseriusan Castrol dalam menghadirkan rangkaian produk yang tidak hanya cocok untuk di ranah balap, namun juga untuk berkendara sehari-hari," kata Enjelita Jahja.

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Dokter Tifa Buka Pintu Perawatan Imun untuk Jokowi

Jumat, 16 Januari 2026 | 18:06

Eggi dan Damai SP3, Roy Suryo dan Dokter Tifa Lanjut Terus

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:45

Seskab Dikunjungi Bos Kadin, Bahas Program Quick Win hingga Kopdes Merah Putih

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:35

Situasi Memanas di Iran, Selandia Baru Evakuasi Diplomat dan Tutup Kedutaan

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:20

Melihat Net-zero Dari Kilang Minyak

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:53

SP3 Untuk Eggi Sudjana dan Damai Hari Lubis Terbit Atas Nama Keadilan

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:48

Kebakaran Hebat Melanda Pemukiman Kumuh Gangnam, 258 Warga Mengungsi

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:13

Musda Digelar di 6 Provinsi, Jawa Barat Tuan Rumah Rakornas KNPI

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:12

Heri Sudarmanto Gunakan Rekening Kerabat Tampung Rp12 Miliar Uang Pemerasan

Jumat, 16 Januari 2026 | 15:33

Ruang Sunyi, Rundingkan Masa Depan Dunia

Jumat, 16 Januari 2026 | 15:17

Selengkapnya